Suara.com - Putra sulung Ahmad Dhani dan Maia Estianti, Al Ahmad Ghazali alias Al beberapa bulan terakhir ini menjadi isu panas di kalangan perempuan remaja Tanah Air.
Dia bahkan selalu digosok-gosok media tengah dekat dengan beberapa perempuan cantik, termasuk Ariel Tatum, dan sekarang kabarnya dekat dengan Aurel putri dari Anang Hermansyah dan Krisdayanti.
Namun saat ditanya mengenai hal tersebut Al menolak untuk menjawab,”Ngomongin Ikmal aja ya,” kata Al ditemui di ulang tahun drummer Ikmal Tobing di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, (31/3/2014).
Wartawan tak menyerah begitu saja, pertanyaan mengenai kedekatan Al dengan Aurel kembali dilontarkan.”Aurel mah, teman dari kecil. Sudah seperti sahabat sendiri,” tandas Al. Tentu saja mereka dekat, karena Ahmad Dhani dan Anang merupakan sahabat setia yang sudah terjalin lama.
Al pun mengaku saat ini hanya memikirkan karier dan belum mau berpacaran.”Kalau saat ini lagi mikirin karier dulu,” ungkap gitaris band Lucky Laki itu.
Sumber http://ift.tt/1fiqw00
via suara.com
No comments:
Post a Comment