Monday 28 April 2014

Terbakar di Udara, Sebuah Pesawat Lakukan Pendaratan Darurat

http://ift.tt/eA8V8J

Suara.com - Sebuah pesawat mendarat darurat di Bandara Domestik Perth, Australia, akibat terbakar sesaat setelah lepas landas.


Menurut keterangan juru bicara Badan Layanan Udara Australia, pesawat yang mendarat darurat tersebut adalah pesawat British Aerospace 146, sebuah pesawat kecil yang lepas landas dari Perth menuju Barrow Island. Pesawat tersebut dioperasikan oleh maskapai penerbangan Cobham Aviation.


Juru bicara tersebut mengatakan, sesaat setelah lepas landas, mesin nomor dua mengalami masalah. Pilot mematikan mesin dan melaporkan pusat kendali lalu lintas udara Perth bahwa pesawat akan kembali mendarat.


“Pesawat mendarat dengan selamat pada pukul 10.55 pagi waktu setempat dan semua yang ada di dalam pesawat baik-baik saja,” kata juru bicara tersebut.


Pesawat tersebut dilaporkan mengangkut 93 penumpang. Sejumlah penumpang mengaku melihat percikan api dan segera melaporkannya kepada kru pesawat.


Seorang saksi mata yang menelpon radio 6PR mengaku melihat peristiwa tersebut. Lelaki bernama Chris tersebut melihat pesawat mengalami kerusakan mesin. Dia melihat asap dan api keluar dari bagian belakang pesawat.


Sementara itu, Gary, seorang penelpon lain mengaku melihat jejak asap berwarna merah dan putih sepanjang 20 atau 30 meter keluar dari mesin kiri pesawat. (Watoday)






Sumber http://ift.tt/1knGQOm

via suara.com

No comments:

Post a Comment