Sunday, 31 August 2014

Utang Luar Negeri Perbankan yang Disetujui Mencapai 5 Miliar Dolar

http://ift.tt/eA8V8J

Deputi Gubernur BI Halim Alamsyah mengungkapkan, Bank Indonesia memandang sektor perbankan masih mumpuni dalam menahan gejolak perekonomian. Karena itu, bank sentral akan memenuhi permintaan pinjaman luar negeri perbankan sebesar 6 miliar dolar Amerika pada tahun ini.


“Beberapa waktu ini sudah ada tambahan persetujuan, sudah 800 juta dolar Amerika. Jadi mungkin sudah hampir 5 miliar dolar Amerika (utang luar negeri perbankan yang telah disetujui),” ungkap Deputi Gubernur BI Halim Alamsyah, di Gedung BI Jakarta, Senin (01/9/2014).


Dia menuturkan, sebelumnya posisi pinjaman luar negeri perbankan sudah sebesar 4 miliar dolar Amerika per akhir Juni 2014. Sementara, secara keseluruhan perbankan berencana melakukan pinjaman sebesar 6 miliar dolar Amerika pada tahun ini saja.


“Ya mungkin 6 miliar dolar Amerika untuk tahun ini kemungkinan besarnya,” tuturnya.


Halim mengatakan perbankan dapat mengajukan utang dari luar negeri untuk mengantisipasi kekeringan likuiditas di tahun 2015. Menurut dia, persaingan penghimpunan dana pihak ketiga (DPK) akan ketat pada tahun mendatang, serta bank lebih selektif mencari dana di pasar modal.


“Khusus sektor non perbankan, BI akan tetap melakukan pemetaan terkait pinjaman luar negeri ini,” pungkasnya.






Sumber http://ift.tt/1njjitA

via suara.com

Dua Perwira Ditangkap di Malaysia, Kapolri Didesak Mundur

http://ift.tt/eA8V8J

Ketua Presidium Indonesia Police Watch Neta S Pane mengatakan kasus tertangkapnya dua anggota Polri oleh Kepolisian Diraja Malaysia di Kuching, Sarawak, harusnya membuat elite Polri malu dan mundur dari jabatannya.


“Kapolri dan Kapolda Kalbar harus mundur dari jabatannya. Apalagi kedua anggota Polri itu ditangkap karena diduga terlibat shabu sebanyak enam kilogram,” kata Neta dalam siaran pers yang diterima suara.com, Senin (1/9/2014).


Kedua anggota Polri yang ditangkap adalah AKBP Idha Endhi Prasetiono dan Brigadir Kepala Harahap.


IPW mendesak harus ada elite Polri yang bertanggung jawab dalam kasus penangkapan tersebut. Bagaimanapun, kata Neta, kepergian dua anggota Polri ke Malaysia harus izin dan sepengetahuan atasan.


“Tidak mungkin seorang anggota Polri bisa pergi ke luar negeri dengan cara selonong boy tanpa izin atasan, apalagi yang pergi itu adalah perwira menengah berpangkat AKBP,” kata Neta.


IPW mengatakan kasus ini sangat memalukan dan muncul di saat Kapolri Jenderal Sutarman berseteru dengan Kompolnas.


“Jika memang terbukti ditangkap karena kasus narkoba, Polri harus berjiwa besar melepas keduanya diproses secara hukum oleh sistem hukum Malaysia. Artinya, kedua anggota Polri itu bisa terkena hukum gantung sampai mati oleh pihak Malaysia,” kata Neta.


Menurut Pasal 39 B Undang-Undang Antinarkotika Malaysia, para pembawa narkoba diancam hukuman gantung sampai mati.


Dari kasus penangkapan tersebut, IPW meminta para pimpinan Polri makin memperketat dan mencermati bawahannya, terutama yang bersentuhan dengan tugas-tugas di bidang narkoba.


Pengawasan internal dari atas ke bawah harus diperkuat. Neta mengatakan atasan harus peduli dengan semua dinamika yang ada di jajarannya.


“Sangat naif, jika seorang Kapolda tidak tahu ada pamennya yang pergi ke luar negeri, kemudian tertangkap polisi negara karena kasus narkoba,” katanya.






Sumber http://ift.tt/1qi7lsV

via suara.com

Kenangan P Project Nonton TVRI di Kelurahan

http://ift.tt/eA8V8J

Puncak perayaan ulang tahun TVRI ke-52 tahun bertajuk Jendela Indonesia digelar Minggu (31/8/2014) malam tadi dan berlangsung meriah.


Kelompok vokal asal Bandung P Project ditunjuk memandu pesta ultah stasiun televisi plat merah itu. Tampi di sana, Denny Chandra dan kawan-kawan terkenang kenangan indah saat belum banyak televisi swasta seperti sekarang.


Saat kecil, cerita Denny, dia wajib mandi terlebih dahulu untuk bisa menyaksikan acara-acara televisi kala itu. “Kan kita nonton di rumah tetangga bareng-bareng, jadi ya harus mandi dulu,” kata Denny.


Hal yang sama juga dirasakan oleh personil P. Project yang lain, Joehana alias Joe. Demi bisa menyaksikan program TVRI, dia rela nonton bareng di kelurahan.


“Ini sama dengan motto TVRI yaitu menjalin persatuan dan kesatuan,” ucap Joe.


Perayaan ultah TVRI digelar di 3 panggung berbeda dan dihadiri sederet penyanyi beken seperti Harvey Malaiholo, Rossa, Tompi, Ita Purnamasari, Andra The Backbone serta Dwiki Dharmawan Orchestra.


Selain konser, ada pesta budaya di taman buaya, konser dangdut di halaman TVRI dan konser Jendela Indonesia Pemersatu Bangsa di Auditorium. Ada juga pembagian piala pemenang lomba gatra kencana. Ini adalah ajang lomba kreatifitas antar stasiun TVRI seluruh Indonesia yang rutin diselenggarakan setiap tahun.






Sumber http://ift.tt/1vZKuTz

via suara.com

Israel Tetap Melarang Bahan Bangunan Masuk Gaza

http://ift.tt/eA8V8J

Otoritas Israel tetap melarang masuknya bahan bangunan memasuki Jalur Gaza kendati ada kesepakatan gencatan senjata antara Israel dan kelompok gerilyawan Palestina pimpinan HAMAS pada 26 Agustus.


Hal itu dikatakan Direktur Lembaga Penyeberang di Pemerintah Otonomi Nasional Palestina (PNA), menyatakan, Nazmi Muhana, Minggu (31/8/2014).


“Belum diberitahu atau menerima keterangan mengenai perubahan apa pun yang berkaitan dengan pengoperasian kedua pos utama penyeberangan di perbatasan antara Israel dan Jalur Gaza,” katanya.


“Sekarang ini, yang diperbolehkan hanyalah 250 sampai 300 truk yang bermuatan makanan, sayuran, pakaian dan bahan bakar. “Jumlah truk itu belum bertambah sejak berakhirnya perang,” katanya.


Pada Selasa (8 Juli), Israel melancarkan agresi militer melalui udara, laut dan darat ke Jalur Gaza, yang berlangsung selama 51 hari sampai.


Mesir memperantarai gencatan senjata antara Israel dan faksi gerilyawan Palestina. Selama operasi militer Israel ke Jalur Gaza, 2.145 orang Palestina –kebanyakan warga sipil– tewas dan 11.100 orang lagi cedera. (Antara)






Sumber http://ift.tt/1pz2VP7

via suara.com

4 Cara “Hacker” Curi Foto Bugil Jennifer Lawrence

http://ift.tt/eA8V8J

Dunia hiburan dikejutkan oleh kemunculan foto-foto telanjang aktris-aktris tenar Hollywood seperti Jennifer Lawrence dan beberapa aktris lainnya. Foto-foto tanpa busana itu diduga dicuri para hacker dari akun iClouds Apple mereka.


Lalu, bagaimana para hacker bisa menyusup ke dalam akun para aktris? Jika diselidiki, ternyata hal itu terjadi lebih karena kecerobohan pengguna akun iClouds, bukan salah Apple sebagai penyedia layanan. Berikut empat cara para hacker meretas akun iClouds


1. Password Lemah Jadi Sasaran Empuk

Para hacker dapat dengan mudah meretas masuk ke dalam akun iClouds Anda jika password Anda lemah. Andaikan saja Jennifer Lawrence membuat password yang mudah, misalnya saja “JLawisdabest”, maka para penjahat dunia maya akan dengan mudah menebaknya. Memang, hal itu bisa menjadi pengecualian bagi orang-orang yang akunnya diretas hari ini. Pasalnya, mereka adalah orang-orang penting.


2. Pakai Bantuan Fitur “forgot password”

Cara lain orang bisa meretas masuk ke dalam akun iClouds adalah dengan menggunakan pilihan bantuan “forgot password” alias “saya lupa password” di iClouds.


Tergantung bagaimana cara akun itu dibuat, langkah ini mengharuskan si peretas menjawab pertanyaan keamanan atau mendapatkan email verifikasi. Jika pertanyaan keamanannya mudah, tentu tak mudah bagi siapapun untuk mencari jawaban untuk pertanyaan itu.


Informasi tentang para selebritis, hingga hal-hal terkecil dan paling pribadi sekalipun banyak bertebaran di internet maupun media massa. Entah itu kehidupan masa kecil, tanggal lahir, nama kecil ibu kandung, hingga tempat lahir. Semua tersimpan di internet. Cukup cari, dan bingo! Anda mendapatkan jawaban atas pertanyaan keamanan iClouds tersebut.


3. Password Email Lemah

Selain itu, jika akun iClouds para selebritis itu kuat sekalipun, para hacker masih bisa mengakalinya dengan cara meretas akun email si selebritis. Jika password email itu lemah, tentu mudah sekali para hacker bisa masuk. Ketika sudah masuk, hacker bisa meminta mereset password untuk akun iClouds calon korban.


4. Punya Password Sama untuk Banyak Layanan

Ini adalah yang paling bahaya. Jika para selebritis memiliki password yang sama untuk berbagai jenis layanan, misalkan saja eBay, Facebook, Twitter, dll, maka si selebritis rentan terhadapa serangan.


Jadi, untuk sementara ini, masih terlalu dini jika mengatakan Apple diretas oleh para hacker.


Sebelumnya diberitakan, sejumlah foto bugil Jennifer Lawrence beredar di internet. Diduga, foto-foto tersebut dicuri dari akun iClouds milik aktris berjuluk J-Law itu. Kabarnya, para hacker juga akan menyebarkan foto pirbadi sejumlah artis lain seperti Arianan Grande, Kristen Dunst, Rihanna, dan Kare Upton. (News.com.au)






Sumber http://ift.tt/1quK1qB

via suara.com

Pulih dari Cedera, Ibrahimovic Bukukan Hattrick ke-4 Bersama PSG

http://ift.tt/eA8V8J

Di awal musim ketiganya bersama Paris Saint Germain, PSG, nama Zlatan Ibrahimovic kembali melambung. Menandai kembalinya ke lapangan hijau bersama Les Rouge-et-Bleu, striker jangkung asal Swedia langsung cetak hattrick.


Pemain berjuluk Ibracadabra mencetak hattrick saat PSG menjamu Saint Etienne di Parc des Princess. Dalam laga tersebut, eks punggawa AC Milan menyumbang tiga dari lima gol PSG ke gawang Etienne. Ketiga gol tersebut dicetak Ibra di menit 41, 62 dan 72.


Hattrick tersebut bukanlah yang pertama bagi pemain timnas Swedia selama merumput di Ligue 1. Hattrick yang dicetaknya ke gawang Etienne merupakan yang ke-4 sejak berseragam PSG di musim 2012/13. Di dua musim sebelumnya, Ibra tercatat telah membukukan tiga hattrick.


Hattrick pertama Ibra bersama PSG dicetaknya saat bertandang ke Stade du Hainaut, markas Valenciennes AFC, di musim pertamanya. Dalam laga yang dihelat pada 12 Desember 2012, Ibra menyumbang tiga dari empat gol PSG.


Di musim berikutnya, musim 2013/14, Ibra semakin menjadi dengan membukukan dua kali hattrick. Menjamu Nice di Parc des Princess pada 9 November 2013, Ibracadabra memborong tiga gol PSG dalam laga yang berakhir dengan skor 3-1.


Di bulan Februari 2014, Ibra kembali membuktikan ketajamannya di kandang Toulouse. Dalam laga yang berakhir dengan skor 2-4, Ibrahimovic mencetak hattrick keduanya di musim lalu.


Musim ini, apakah tiga gol Ibra ke gawang Etienne menjadi bukti ketajaman Ibra belum pudul? Kita tunggu saja jawabannya di akhir musim nanti.






Sumber http://ift.tt/1tngkLQ

via suara.com

Kemenkumham: Pembebasan Bersyarat Hartati Murdaya Sesuai Prosedur

http://ift.tt/eA8V8J

Kepala Sub Direktorat Komunikasi Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Kemenkumham, Akbar Hadi, menegaskan bahwa pembebasan bersyarat pengusaha Hartati Murdaya dalam kasus suap pengurusan izin usaha perkebunan dan hak guna usaha di Buol, Sulawesi Tengah, sesuai prosedur.


“Pembebasan bersyarat kepada warga binaan Hartati Murdaya telah memenuhi persyaratan substantif dan administratif,” kata Akbar Hadi dalam pernyataan tertulis yang diterima di Jakarta, Senin (1/9/2014).


Sejak 23 Juli 2014, menurut Akbar, Hartati yang divonis 2 tahun 8 bulan penjara itu berhak mendapatkan pembebasan bersyarat karena telah menjalani dua pertiga masa pidana.


“Saat ini yang bersangkutan masih melaksanakan kewajibannya menjadi klien badan pemasyarakatan Jakarta Pusat diantaranya wajib melapor sebulan sekali,” tambah Akbar.


Menurut Akbar, Pembebasan Bersyarat (PB) tersebut sudah sesuai dengan prosedur sebagaimana ketentuan Peraturan Pemerintah No 99 tahun 2012 tentang perubahan kedua atas peraturan PP No 32 tahun 1999 tentang syarat dan tata cara hak warga binaan Pemasyarakatan tanggal 4 Juni 2014.


“Selama menjalani pidana yang bersangkutan juga tidak pernah mendapatkan remisi,” ungkap Akbar.


Proses pemberian PB tersebut telah melalui sidang Tim Pengamat Pemasyarakatan baik tingkat Rutan Pondok Bambu, tingkat wilayah DKI Jakarta dan tim tingkat pusat.


Sebelumnya peneliti Indonesia Corruption Watch Emerson Yuntho menyatakan bahwa pemberian PB tersebut cacat hukum.


“Remisi dan PB untuk seorang koruptor, termasuk dalam hal ini Hartati Murdaya sangat mengecewakan dan merupakan cermin buruk bagi upaya pemberantasan korupsi. Kondisi ini juga sangat ironis dan kotradiksi dengan upaya pemberantasan korupsi yang dilakukan oleh institusi penegak hukum seperti Komisi Pemberantasan Korupsi,” kata Emerson.


Pemerintah, menurut Emerson, dapat dianggap terlalu murah hati untuk para koruptor. Selain itu tindakan remisi dan PB juga dipastikan akan mengurangi efek jera untuk para koruptor.


Emerson menyatakan, PB untuk Hartati Moerdaya juga cacat hukum karena tidak memenuhi syarat ketentuan dalam Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 99 tahun 2012 khususnya pasal 43 A dan Pasal 43 B PP No 99 tahun 2012.


Sementara itu Komisi Pemberantasan Korupsi menyatakan, pemberian PB kepada Hartati Murdaya tidak sejalan dengan semangat pemberantasan korupsi.


“KPK tidak memberi rekomendasi terkait pembebasan bersyarat HM (Hartati Murdaya), tentu pemberian PB bagi HM adalah kewenangan Menkumham, namun demikian pemberian PB ini tidak sejalan dengan semangat pemberantasan korupsi yang sudah digaungkan Presiden SBY,” kata Juru Bicara KPK Johan Budi di Jakarta, Senin (1/9/2014). (Antara)






Sumber http://ift.tt/1ujB3NG

via suara.com

Sutiyoso Tak Ragukan Ahok Pimpin Jakarta, Tapi…

http://ift.tt/eA8V8J

Mantan Gubernur Jakarta periode 1997-2007 Sutiyoso mengaku tidak memiliki keraguan atas kemampuan Basuki Tjahaja Purnama untuk menjadi Gubernur Jakarta. Tapi…


“Yakin, cuma harus ada yang diubah, gaya bicaranya yang bombastis, jadi wakilnya berharapnya bagaimana, yang bisa mendampingi kaya sekarang, yang mengimbangi, yang halus. Ahoknya kan bombastis, jadi pendampingnya harus yang halus,” tuturnya.


Sutiyoso mengatakan sudah mengenal Ahok selama satu tahun lebih. Saat itu, Ahok berkecimpung di lembaga Bang Yos Center.


Sutiyoso mengatakan menitipkan Jakarta kepada Ahok.


“Jakarta itu punya masalah yang krusial, macet, banjir dan sampah. Menurut saya ini yang prioritas, dan masih on going process, MRT juga masih proses, monorel juga saya harap masih bisa dilanjutkan, karena kan yang paling besar itu mrt, bawahnya bisa ada monorel, di atas jalan ada busway, di air ada water way jadi semua terintegrasi,” kata Sutiyoso.


Ahok akan dilantik menjadi Gubernur Jakarta dalam waktu dekat. Siapa orang yang akan menggantikan posisi Wakil Gubernur yang akan segera menggantikan Ahok? Sutiyoso menjagokan Sarwo Handayani.


“Kalau boleh milih, saya milih Bu Yani,” kata Sutiyoso di Balai Kota, Jakarta, Senin (1/9/2014).


Saat ini, Yani menjabat Deputi Bidang Penataan Ruang dan Lingkungan Hidup Pemerintah Provinsi Jakarta.






Sumber http://ift.tt/Y4SrvE

via suara.com

Kisah Sukses Hanifa Ambadar di Bisnis Dunia Maya

http://ift.tt/eA8V8J

Sukses yang sebenarnya adalah hasil dari proses panjang yang membutuhkan perjuangan keras, ketekunan, disiplin dan tak kenal putus asa. Semua itu tentu saja tak bisa diraih secara instan.


Proses inilah yang dialami oleh Hanifa Ambadar, yang awalnya adalah seorang blogger kini menjadi pemilik komunitas perempuan online terbesar di Indonesia bernama Female Daily Network (FDN).


“Awalnya saya memang seorang blogger sejak 1999, karena saya senang menulis. Hanya saja waktu itu saya lebih senang menulis seputar kegiatan sehari-hari saya sewaktu kuliah di Amerika,” katanya kepada suara.com mengawali perbincangan.


Namun seiring berjalannya waktu, tepatnya ketika bekerja di sebuah perusahaan fashion retail di AS tahun 2005, Hanifa mulai fokus menulis tentang fesyen. Sejak itulah banyak temannya di Indonesia yang menanyakan seputar fesyen yang sedang menjadi tren di Negeri Paman Sam itu.


“Banyak yang tanya, soal tren baju apa sih di sana (Amerika)? Nah, daripada saya jelasin satu-satu ke mereka, akhirnya saya bikin blog khusus fesyen dan beauty,” cerita perempuan kelahiran Jakarta 21 Mei 1979 ini. Di Amerika sendiri, lanjut Hanifa, blog sudah dilihat sebagai sebuah media. Karenanya tak heran di negara tersebut para blogger kerap diundang ke berbagai peluncuran produk dan dikirim pula contoh produknya untuk diulas produknya dalam sebuah tulisan.


Nah, di situlah Hanifa melihat adanya peluang bisnis yang menjanjikan yang bisa digarapnya untuk pasar di Indonesia. “Waktu itu saya berpikir, di Indonesia pastinya akan mengikuti tren media seperti ini dalam beberapa tahun ke depan. Makanya akhir 2007 saya merombak blog saya menjadi lebih profesional dan saya pun beli domain,” jelasnya.


Sementara, untuk memperkaya konten blognya, Hanifa menggandeng sahabatnya, Affi Assegaf, yang saat itu masih bekerja di sebuah perusahaan kosmetik. “Saya fokus menulis tentang fesyen, sementara Affi tentang beauty-nya,” imbuhnya.


Merintis dari Nol

Sejak itulah blog-nya digarap secara serius dengan gaya bahasa yang ringan dan enak dibaca, serta dilengkapi pula dengan berbagai foto yang menarik. Tak hanya itu, kontennya pun semakin semakin beragam seperti membahas seputar produk kecantikan, fesyen dan semua isu seputar perempuan.


Dan tak disangka sekitar awal 2008, kata Hanifa, ada agensi yang tertarik untuk beriklan di blog-nya yang awalnya diberi nama fashionesedaily.com.


“Padahal kita belum promosi dan belum punya tarif iklan lho, tapi sudah ada yang tertarik pasang banner dan itu klien besar,” ujarnya bangga. Sejak blog-nya mulai dilirik oleh para pemasang iklan, Hanifa dan Affi semakin mantap menekuni bisnis di ranah maya ini. Akhir 2008, ia pulang ke Tanah Air untuk membesarkan usahanya di dunia maya tersebut bersama sahabatnya itu yang juga memilih untuk mengundurkan diri dari perusahaannya.


“Tahun 2009 kami membuat PT dan membuka kantor kecil di daerah Bangka Raya, yang hanya cukup untuk tiga orang saja. Waktu awal, kami baru punya satu karyawan yang bertugas sebagai sales. Sementara saya dan Afi fokus di komunitas dan pengembangan konten,” jelas lulusan Pemasaran dari Southern Illinois University of Carbondale dan MBA dari Maryville University, St. Louis – MO, Amerika Serikat ini.


Di situlah Hanifa merasakan lika-likunya merintis usaha dari nol. Kantornya yang boleh dibilang cukup sederhana dan jaringan kerjanya yang belum luas tak membuatnya putus asa dalam menjalankan usahanya itu.


“Inget banget, dulu kalau hujan atap kantor kita sering bocor karena kita memang baru punya kemampuan sewa kantor yang sederhana. Pokoknya menyedihkan kalau ingat awal-awal merintis usaha ini, tapi seru sih,” kenangnya mengingat masa lalu.


Namun seiring berjalannya waktu, usahanya itu semakin menunjukkan hasil yang menggembirakan. Pemasang iklan di situs onlinenya pun semakin banyak sehingga Hanifa dan Affi mampu menyewa kantor yang lebih besar. Yah, dua tahun yang lalu, kantor mereka pun pindah di kawasan Kemang, Jakarta Selatan dan sekarang karyawannya sudah mencapai 26 orang.


Bisnis yang awalnya dirintis dari sebuah kantor mungil, kini telah menjelma menjadi jaringan media digital dan komunitas khusus tentang perempuan online terbesar di Indonesia. Dibawah bendera Female Daily Network (FDN) yang dibanggunnya bersama Affi, kini jumlah anggotanya mencapai 45.000 orang.


Anggotanya itu, menurut Hanifa, kebanyakan 60 persen berasal dari kalangan profesional, 20 persen pengusaha, sisanya ibu rumahtangga dan mahasiswa. “Kisaran usia mereka antara 25 sampai 35 tahun, dan 70 persen anggota FDN tinggal di Jakarta dan sekitarnya, sisanya di kota besar lainnya seperti Surabaya dan Bandung,” imbuhnya.


Menggaet Banyak Perusahaan Besar

FDN sendiri, lanjut Hanifa, awalnya mengelola beberapa situs seperti fashionesedaily.com (fashion, kecantikan & gaya hidup), mommiesdaily.com (kehamilan & famili), popsdaily.com (selebritas) dan clozettedaily.com, tetapi akhirnya memilih untuk fokus di beauty. Jadi, baru awal tahun 2014 ini FDN memantapkan diri untuk concern di isu-isu kecantikan.


“Setelah mendapat banyak masukan saat mengikuti program entrepreneur, kami menemukan bahwa kekuatan dari FDN adalah beauty. Makanya situs-situs yang lain kami merge ke femaledaily.com. Sementara mommiesdaily.com tetap dipertahankan karena selain membernya sudah banyak, pemasang iklannya pun bagus,” jelasnya panjang lebar meski tak mau mengungkap berapa omset iklan yang berhasil diraupnya sejak bisnisnya itu berdiri hingga sekarang.


Yang jelas, Hanifa mengungkapkan, setelah lima tahun bisnisnya di dunia maya itu dijalankan, cukup banyak perusahaan yang menggandengnya.


Sebut saja dari industri fashion & beauty misalnya, ada Metro Dept. Store, Banana Republic, Levi’s, Estee Lauder, Clinique, Bobby Brown, YSL, L’Oreal Paris, Maybelline, Lanvin, Sariayu, Martha Tilaar, Wardah Cosmetics, Pond’s, The Body Shop, Wacoal, dan Aristry.


Sementara dari consumer goods ada Sunsilk, Dove, Rohto, Kotex, Tupeprware, Attack Batik, Soy Joy, Nestle, Pepsodent, Gondowangi, Mizone, Scotch Brite, Wall’s, dan Rexona. Untuk E-commerce, sambung Hanifa, ada Zalora, Blibli, StrawberryNet, Scallope, DealKeren, Multiply, DikotaKita, dan BerryBenka.


Sedangkan di teknologi dan komunikasi ada Indosat, XL, Mentari, IM3, Lenovo, Acer, Samsung, Sony Ericsson, dan Sony. Tak ketinggalan ada Mazda, Singapore Tourism Board, Philips dan masih banyak lagi.


Dan perku diketahui komunitas khusus perempuan online-nya ini, kata Hanifa, tak sekadar berinteraksi di dunia maya, tetapi juga berinteraksi di dunia nyata melalui berbagai program seperti talkshow, seminar, workshop dan masih banyak lagi.


“Kita punya acara regular setiap bulan atau beberapa bulan sekali, seperti kelas yoga, memasak, demo ecantikan, zumba atau fotografi. Bahkan ada pula acara ladies day out ke salon atau Spa yang dilakukan beberapa bulan sekali,” bebernya.


Sungguh, sebuah prestasi yang sangat mengagumkan, tetapi itu tak membuat Hanifa mudah berpuas diri. “Ini sebuah pencapaian yang benar-benar nggak disangka. Saya sangat bersyukur bisa menjalani bisnis ini hingga sejauh ini dan akan terus berusaha untuk terus mengembangkannya lagi,” jelasnya penuh semangat seraya menambahkan bahwa ke depannya, ia dan rekannya, Affi mempunyai target untuk membangun e-commerce.






Sumber http://ift.tt/1nj2oLK

via suara.com

Lelaki Bersenjata Pisau Masuk SD, Tiga Orang Tewas

http://ift.tt/eA8V8J

Seorang lelaki bersenjatakan pisau menikam sembilan orang di sebuah sekolah dasar di Cina hari Senin (1/9/2014). Tiga korban penusukan meninggal dunia dalam insiden yang terjadi di hari pertama masuk sekolah usai liburan musim panas.


Penusukan terjadi di Shiyan, Provinsi Hubei, Cina. Hingga berita ini diturunkan, belum dapat dipastikan berapa di antara para korban yang merupakan anak-anak. Seperti dilansir Reuters, pelaku merangsek masuk ke dalam sekolah dan melakukan aksinya. Sementara itu, menurut kantor berita Xinhua, si pelaku sudah tewas setelah melakukan bunuh diri.


Serangan semacam ini bukan yang pertama kali. Dalam beberapa tahun terakhir, serangan yang ditujukan pada siswa sekolah telah berulang kali terjadi. (Reuters)






Sumber http://ift.tt/Y4QLlS

via suara.com

Terpisah 18 Tahun, Takdir Membawa Lelaki Ini Menikahi Kekasih di Masa Kanak-kanak

http://ift.tt/eA8V8J

Apakah anda mempunyai kekasih di masa kanak-kanak? Dalam banyak kasus, kekasih di masa kanak-kanak biasanya adalah tetangga atau teman sekolah di mana anda sering menghabiskan waktu bermain bersama-sama.


Namun, kehidupan kadang membuat anda harus hidup terpisah dengan kekasih di masa kanak-kanak. Tetapi, takdir merupakan sesuatu yang misterius. Apabila anda memang sudah ditakdirkan untuk hidup bersama dengan kekasih di masa kanak-kanak, maka takdir yang akan menuntut anda.


Hal ini menimpa Zi-heng Wang dari provinsi Henan di Cina. Dia bertemu dengan cinta pertamanya saat usia 6 tahun. Bocah perempuan itu tinggal di samping rumah Wang. Namanya Qian-qian. Mereka sering bermain bersama.


Wang juga mengaku pernah secara diam-diam mencium Qiang ketika tengah bermain di dalam rumah. Di usia 6 tahun, Wang mengatakan kepada ibunya bahwa dia akan menikahi Qian ketika dewasa nanti.


Seperti kebanyakan cerita tentang cinta monyet lainnya, Wang dan Qian terpisah setelah keluarga Wang pindah. Keduanya kehilangan kontak selama 18 tahun. Akan tetapi, secara tidak disengaja Wang kembali bertemu dengan Qian.


Meski sudah puluhan tahun tidak berjumpa, Wang masih tetap suka kepada Qian. Dia berusaha mendapatkan perhatian dari perempuan pujaan hatinya sejak kanak-kanak itu.


Kini, di usia 24 tahun, Wang akan menikah dengan Qian pada 7 September nanti. Kisah yang dialami Wang dan Qian mungkin merupakan bukti bahwa takdir akan membawa anda untuk bertemu dengan jodoh atau pasangan hidup, dengan cara yang misterius. (Rocketnews24)






Sumber http://ift.tt/Y4QIX8

via suara.com

Sutiyoso Siap Lepas Jabatan Partai Bila Diangkat Jadi Menteri

http://ift.tt/eA8V8J

Ketua Umum Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia Sutiyoso siap melepas jabatan di partai bila kelak ditunjuk menjadi menteri di kabinet yang dipimpin Presiden dan Wakil Presiden terpilih, Joko Widodo dan Jusuf Kalla.


“Seandainya diminta, saya akan lepas, dan akan langsung menunjuk pelaksana tugas (plt),” kata Sutiyoso di Balai Kota Jakarta, Senin (1/9/2014).


Sutiyoso mengatakan demikian karena ia setuju dengan konsep kabinet yang ditawarkan Jokowi bahwa pemerintahan periode mendatang diisi oleh menteri-menteri yang berada di luar struktural partai. Dengan demikian, menteri bisa fokus menjalankan tugas melayani masyarakat dan tidak terganggu oleh kepentingan partai.


“Setuju (mundur dari struktural partai) supaya fokus. Tapi tergantung masuk masing masing pihak, kalau saya sendiri andai ditunjuk dan diminta, maka saya nanti akan lepas jabatan saya sebagai ketua umum,” ujarnya.


Apakah sudah ada tawaran dari tim Jokowi-JK kepada Sutiyoso? Sutiyoso mengatakan selama ini memang sudah ada komunikasi dengan tim Jokowi-JK. Namun, katanya, belum ada tawaran untuk menjabat menteri.


“Sudah (komunikasi) tapi belum ada kata-kata ‘bang, abang jadi menteri ini’,” kata Sutiyoso.


Terkait kedatangan Sutiyoso ke acara silaturahmi Werdatama mantan pejabat Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, Sutiyoso mengatakan tidak ada pembahasan secara khusus mengenai koalisi dan transisi pemerintahan di acara tersebut.


“Kalau membicarakan itu ya bukan di sini,” ujarnya.


PKPI merupakan salah satu partai pendukung pasangan Jokowi-JK di Pilpres 2014.






Sumber http://ift.tt/1ox4lDu

via suara.com

Ganjar Pranowo Menolak Hadiri Acara Debat Gubernur dan DPRD

http://ift.tt/eA8V8J

Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, menolak menghadiri acara debat terbuka antara Gubernur dan sejumlah anggota DPRD Jateng dengan tema “Satu Tahun Kepemimpinan Ganjar Pranowo”.


“Tugas anggota dewan menghadiri rapat paripurna DPRD,” kata Ganjar singkat sambil berjalan menuju gedung DPRD Jateng untuk menghadiri rapat paripurna di Semarang, Senin (1/9/2014).


Sebelumnya, Ganjar terlihat melambaikan tangan saat berjalan melewati tempat diselenggarakan acara debat terbuka yang dihadiri oleh anggota DPRD Jateng Joko Haryanto (Komisi A), Sasmito (Komisi D), Hadi Santoso (Komisi D), Alfasadun (Komisi C), dan pengamat politik Budi Setyono.


Ketua panitia debat terbuka, Budiono Isman, mengatakan, acara yang sebelumnya dijadwalkan dapat dihadiri Ganjar Pranowo terpaksa diubah menjadi diskusi mengkritisi satu tahun pemerintahan Gubernur Jateng.


“Debat terbuka tidak bisa dilaksanakan karena Pak Gubernur lebih memilih menghadiri rapat paripurna sehingga acara debat diganti menjadi diskusi bersama,” ujarnya.


Pada diskusi tersebut, Joko Haryanto menilai bahwa lelang jabatan yang dilakukan Gubernur Jateng Ganjar Pranowo hanya pembentukan opini dan pencitraan sehingga hasilnya tidak lebih baik.


“Lelang jabatan, baik itu untuk posisi Dirut Bank Jateng dan Sekda Jateng merupakan salah satu cara memasukkan orang-orang dekat Ganjar Pranowo, masak orang sudah bekerja di Kemendagri malah ingin pindah ke Pemprov Jateng,” kata politisi Partai Demokrat itu.


Sementara itu Anggota Komisi D Sasmito berpendapat, tahun infrastruktur yang dicanangkan Gubernur Jateng Ganjar Pranowo belum berjalan.


“Tahun infrastruktur belum berjalan, kami melihat kondisi jalan di lapangan masih banyak jalan tingkat provinsi yang rusak dan belum diperbaiki,” ujar politisi Partai Golkar itu. (Antara)






Sumber http://ift.tt/1niUphN

via suara.com

Ikuti Jejak Torres, Van Ginkel Merapat ke San Siro

http://ift.tt/eA8V8J

Setelah mendapatkan striker Chelsea Fernando Torres, AC Milan kembali mendapatkan satu pemain dari The Blues. Gelandang muda Chelsea Marco van Ginkel dipastikan berseragam merah hitam musim ini.


Van Ginkel resmi mengikut jejak Torres merapat ke San Siro setelah tercapai kesepakatan antara Milan dan Chelsea. Pemain 21 tahun itu akan bermarkas di San Siro selama satu musim dengan status pinjaman.


“Pemain Belanda telah bergabung bersama Rossoneri! Selamat datang van Ginkel,” bunyi pengumuman klub lewat akun resmi twitter.


Kesepakatan peminjaman Van Ginkel dicapai Milan dan Chelsea hanya beberapa jam setelah Torres diumumkan resmi berseragam Milan.


Hadirnya gelandang asal Belanda itu dipastikan akan menambah kekuatan di lini tengah sekaligus mempertajam serangan Milan. Di bawah kepemimpinan pelatih Filippo Inzaghi, van Ginkel disebut-sebut akan segera mendapat kesempatan tampil bersama gelandang Milan lainnya seperti Riccardo Montolivo dan Nigel de Jong. (Soccerway)






Sumber http://ift.tt/1vCiB6K

via suara.com

Jokowi Belum Bisa Jawab Undangan ke Jepang dari Mantan PM Jepang

http://ift.tt/eA8V8J

Mantan Perdana Menteri Jepang Yusuo Fukuda mengundang Presiden terpilih Joko Widodo untuk datang ke Jepang agar dapat menyaksikan secara langsung perkembangan teknologi dan infrastruktur Negeri Matahari Terbit.


“Tadi saya sampaikan saya mengundang Pak Jokowi ke Jepang untuk meninjau lokasi di Jepang secara langsung,” kata Yusuo usai mengunjungi proyek pembangunan mass rapid transit bersama Jokowi di Bundaran HI, Jakarta, Senin (1/9/2014). Yosuo bicara dengan bantuan penerjemah.


Yosuo yakin Jokowi tak akan menyia-nyiakan undangannya untuk datang ke Jepang.


“Dengan undangan ini, yakin bahwa Pak Jokowi akan berkunjung ke Jepang,” kata Yusuo


Namun, untuk saat ini Jokowi belum bisa menyatakan kesanggupan untuk hadir ke Jepang, mengingat jadwalnya sangat padat.


“Beliau mengundang tapi belum saya jawab. Saya kira sulit karena waktunya mepet,” ujar Jokowi.






Sumber http://ift.tt/1vCiEiX

via suara.com

Bongkar Korupsi Dana Haji, KPK Periksa Tujuh Saksi Lagi

http://ift.tt/eA8V8J

Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi, Senin (1/9/2014), memanggil tujuh saksi untuk dimintai keterangan dalam kasus dugaan korupsi penyelenggaraan ibadah haji tahun 2012-2013. Kasus ini telah menjadikan bekas Menteri Agama Suryadharma Ali sebagai tersangka.


Ketujuh saksi, yakni Bayu Irawan, Soetrisno, Siti Maryam Achmad, Nurmamdani Rakwad Taram, Asep Jamalludin Daud, Ahmad Fachrurozi Ropiudin, dan Idham Kholif Rofiudin.


“Semuanya diperiksa sebagai saksi untuk SDA (Suryadharma Ali),” kata Kepala Bagian Pemberitaan dan Informasi KPK Priharsa Nugraha.‬


Selain mendalami penyidikan kasus dugaan korupsi dana haji, penyidik KPK juga menyoroti keterlibatan para pejabat Kementerian Agama yang “bermain” dengan sisa kuota haji yang diperuntukkan untuk rombongan haji gratis bersama Suryadharma.‬


Seperti diketahui, Suryadharma yang merupakan Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan itu dijadikan tersangka karena diduga menyalahgunakan kewenangan demi menguntungkan pihak lain.‬


Suryadharma diduga melanggar Pasal 2 Ayat 1 atau Pasal 3 UU No 31/1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi sebagaimana diubah dengan UU No 20/2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi juncto Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP.






Sumber http://ift.tt/1r1TzdU

via suara.com

Dalami Kasus Korupsi Proyek e-KTP, Lima Pejabat Diperiksa KPK Lagi

http://ift.tt/eA8V8J

Hari ini, Senin (1/9/2014), penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi memanggil lima saksi untuk dimintai keterangan terkait kasus dugaan korupsi proyek pengadaan e-KTP tahun anggaran 2011-2012 di Kementerian Dalam Negeri.


Kelima saksi itu yakni Hendry Manik, Joko Kartiko Krisno, Mufti Munzir, Totok Prasetyo, dan Drajat Wisnu Setyawan.


“Semuanya diperiksa sebagai saksi untuk tersangka S (Sugiharto),” kata Kepala Bagian Pemberitaan dan Publikasi KPK, Priharsa Nugraha saat dikonfirmasi suara.com. Sugiharto adalah Pejabat Pembuat Komitmen di Direktorat Jenderal Pendudukan dan Pencatatan Sipil Kementerian Dalam Negeri.


KPK telah menetapkan Sugiharto menjadi tersangka kasus pengadaan paket penerapan e-KTP tahun anggaran 2011-2012. Sugiarto diduga menyalahgunaan kewenangan. Dari hasil penghitungan sementara, negara diduga dirugikan sekitar Rp1,12 triliun dari kasus itu.


Sugiharto disangka melanggar Pasal 2 Ayat 1 subsider Pasal 3 Undang-Undang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi jo Pasal 55 Ayat (1) ke-1 KUHP jo Pasal 64 Ayat (1) KUHP.






Sumber http://ift.tt/1r1R5wb

via suara.com

SBY Terima Penghargaan Tertinggi dari Pemerintah Singapura

http://ift.tt/eA8V8J

Presiden Susilo Bambang Yudhoyono akan menerima penghargaan dari pemerintah Singapura, Selasa (2/9/2014). Staf khusus Presiden bidang Hubungan Internasional, Teuku Faizasyah mengatakan, penghargaan itu akan diberikan ketika Presiden SBY bersama Ibu Negara berkunjung ke Negeri Singa itu, besok.


Order of Temasek First Class merupakan penghargaan tertinggi yang dapat diberikan Pemerintah Singapura kepada warga negara lain. Presiden Yuhdoyono akan menjadi warga negara Indonesia kedua yang menerima penghargaan tersebut, setelah mantan Presiden Soeharto,” ungkap Faizasyah, seperti dilansir dari laman Setkab.go.id, Senin (1/8/2014).


Faizasyah mengatakan, dalam kunjungan itu, Presiden SBY akan melakukan pertemuan empat mata dengan Perdana Menteri Singapura Lee Hsien Loong, yang dilanjutkan dengan pertemuan empat mata dengan Presiden Tony Tan Keng Yam.


“Sesudahnya, Presiden Yudhoyono akan menyaksikan penandatanganan perjanjian Delimitation of the Territorial Seas in the Eastern Part of the Strait of Singapore,” kata Faizasyah.


Menurut Faizasyah, sebagai tetangga dan mitra Indonesia di kawasan, Indonesia memiliki hubungan bilateral yang cukup baik dengan Singapura. Di bidang perdagangan, dengan jumlah total volume perdagangan senilai 42,3 miliar pada 2013, ekspor Indonesia ke Singapura tercatat senilai 16,7 milar dolar Amerika dengan jumlah impor Indonesia dari Singapura sebesar 25,6 miliar.


Pada tahun 2012 Indonesia menanamkan modal di Singapura sebesar 1,66 miliar dolar Amerika sedangkan investasi dari Singapura di Indonesia terhitung sebesar 4,85 miliar dolar Amerika.






Sumber http://ift.tt/1ujhPb0

via suara.com

Tiga Saksi Kasus Korupsi Bansos di Kota Bandung Diperiksa KPK

http://ift.tt/eA8V8J

Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi, Senin (1/9/204), memanggil tiga saksi terkait kasus dugaan korupsi terhadap bantuan sosial di Pemerintah Kota Bandung, Jawa Barat.


“Ketiganya diperiksa sebagai saksi untuk tersangka PSS (Pasti Serefina Sinaga),” kata Kepala Bagian Pemberitaan dan Informasi KPK Priharsa Nugraha ketika dikonfirmasi suara.com.


Ketiga saksi yakni, dua dosen Fakultas Hukum Universitas Trisakti, Andi Hamzah dan Arbijoto, serta konsultan hukum bernama Yahya Harahap.


Penyidik juga akan memeriksa hakim Ramlan Comel. “Sedangkan RC diperiksa sebagai tersangka,” kata Priharsa.


Saat ini, KPK telah menetapkan dua tersangka, yakni Pasti Serefina Sinaga dan Ramlan Comel. Keduanya berprofesi sebagai hakim di Bandung.






Sumber http://ift.tt/1r1PUwy

via suara.com

Pendukung Ratu Atut Penuhi Pengadilan Tipikor, Polisi Siaga Penuh

http://ift.tt/eA8V8J

Gubernur Banten nonaktif Ratu Atut Chosiyah hanya diam dan tersenyum ketika baru tiba di gedung Pengadilan Tindak Pidana Korupsi, Senin (1/9/2014) sekitar jam 10.10 WIB.


Pendukung Atut dari Banten pun langsung menyambut. “Kita berharap, semoga ibu kuat dan memberikan hasil yang benar-benar adil, karena nama ibu hanya digunakan oleh orang-orang untuk kepentingan mereka,” kata salah satu pendukung Atut bernama Yani.


Menurut dia, Atut tidak bersalah. Atut, bagi Yani, hanya dimanfaatkan.


Kehadiran pendukung untuk memberikan dukungan kepada Atut menjadikan suasana ruang sidang menjadi ramai.


Tadi juga sempat beredar kabar pendukung Atut dari kalangan mahasiswa asal Banten akan datang ke Pengadilan Tipikor.


Polisi sudah mengantisipasinya. Saat ini, puluhan anggota polisi bersiaga, baik di dalam gedung maupun di luar gedung.


Sebelumnya, penguasa Banten itu dituntut jaksa dengan 10 tahun penjara dan denda Rp250 juta subsider lima bulan kurungan. Atut dinilai terbukti menyuap Akil Mochtar.


Jaksa menilai Atut terbukti bersama Komisaris Utama PT Bali Pasific Pragama Tubagus Chaeri Wardana alias Wawan memberi duit Rp1 miliar kepada Akil Mochtar dengan tujuan untuk memenangkan gugatan yang diajukan pasangan calon bupati/wakil bupati Amir Hamzah-Kasmin tahun 2013.


Atut dianggap sudah terbukti melanggar Pasal 6 ayat 1 huruf a UU Nomor 31/1999 jo UU Nomor 20/2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi juncto Pasal 55 ayat 1 ke-1 KUHP.






Sumber http://ift.tt/1vZA1HQ

via suara.com

Sejumlah Anggota DPRD Enggan Kembalikan Mobil Dinas

http://ift.tt/eA8V8J

Sejumlah mantan anggota DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat masih enggan mengembalikan mobil dinas yang selama ini dipakainya. Padahal sekretariat DPRD telah memberikan batas waktu pengembalian hingga 26 Agustus sesuai dengan berakhirnya masa jabatan.


Pelaksana Tugas Sekretaris DPRD Tanjung Jabung Barat (Tanjabar) Lukman Aziz ketika dikonfirmasi, Minggu (31/8/2014) mengakui sampai saat ini masih ada sejumlah kendaraan dinas yang belum diserahkan ke Sekretariat DPRD.


Padahal jauh-jauh hari, pihaknya sudah berkoordinasi dan menyampaikan ke masing-masing komisi di DPRD terkait pengembalian mobil dinas (mobnas) tersebut, namun hingga kini baru sebagian mengembalikannya.


Lukman mengatakan, pihaknya akan mengambil tindakan berupa pengambilan paksa ke rumah pada Senin (1/9/2014) apabila mantan wakil rakyat ini tidak juga mengembalikan mobnas yang mereka pakai selama ini.


“Soalnya masih ada juga mobil dinas yang belum diserahkan, padahal kendaraan itu sering terlihat lalu lalang,” ujarnya.


Ketika ditanya, Lukman mengatakan, mobil yang dipakai ketua sementara DPRD Tanjabar Faisal Riza masih milik pribadi, tapi menggunakan plat merah, karena mobil dinas yang lama masih dipakai mantan Ketua DPRD lama Mulyani Siregar.


Rencananya, pada Senin (1/9/2014), sesuai janji mereka, semua mobnas sudah berada di Sekretariat DPRD untuk diserahkan kembali pada anggota DPRD yang baru.


Ia mengatakan, keterlambatan pengembalian mobnas itu dikarenakan para mantan anggota dewan itu beralasan akan dibersihkan dulu, tidak enak kalau dikembalikan dengan kondisi kotor. (Antara)






Sumber http://ift.tt/1qY3X6l

via suara.com

Boneka Barbie Pun Merasa Perlu Punya Instagram

http://ift.tt/eA8V8J

Dewasa ini, hampir sebagian selebritis, khususnya ikon fashion dunia menggunakan Instagram untuk tetap “eksis” di pergaulan maya. Tak hanya ikon fashion manusia saja, bahkan karakter boneka Barbie pun ikut meramaikan situs media sosial tersebut.


Barbie melakukan debutnya di Instagram pada hari Rabu lalu. Dalam foto-fotonya, Barbie tampil dengan berbagai gaya busana dan di berbagai tempat.


Mungkin Anda berpikir, tak ada gunanya mem-follow karakter boneka tersebut. Namun, bagi penggila fashion, tak ada salahnya mem-follow akun Barbie. Pasalnya, seperti dilansir Elle Magazine, Barbie akan jadi tamu kehormatan dalam acara peragaan busana New York Fashion Week.


Berikut ini, beberapa foto yang diunggah Barbie ke akun Instagramnya.











Sumber http://ift.tt/1pwC0TW

via suara.com

Babak Pertama, Liverpool Ungguli Tottenham

http://ift.tt/eA8V8J

Rekor bagus Liverpool belakangan atas Tottenham Hotspur bisa jadi akan berlanjut dalam laga lanjutan Liga Inggris, Minggu (31/8/2014) ini. Bukti sementaranya adalah The Reds telah unggul sementara 1-0 di babak pertama atas tuan rumah, dalam laga di White Hart Lane.


Gol yang membawa keunggulan itu pun tercipta cukup cepat, tepatnya pada menit ke-8, melalui kaki Raheem Sterling. Berawal dari Daniel Sturridge yang membawa bola kemudian mengirimnya kepada Jordan Henderson, bola kemudian diumpankan dengan mulus ke sisi lain kotak penalti, yang lantas ditendang dengan mantap oleh Sterling ke bagian pojok gawang.


Penampilan Spurs sendiri tidak begitu memalukan dalam laga yang dimainkan di depan pendukung setianya ini. Setidaknya secara pengausaan bola, mereka sebenarrnya tercatat lebih unggul ketimbang Liverpool. Hanya saja sayangnya, tidak ada serangan mematikan yang bisa mereka lancarkan, apalagi yang membuahkan gol di babak ini.


Sejak tertinggal 1 gol, Emmanuel Adebayor dan kawan-kawan langsung coba meningkatkan serangan ke daerah pertahanan Liverpool, namun nyatanya belum bisa juga meraih hasil. Beberapa peluang, baik yang dibuat Adebayor maupun Erik Lamela dan lain-lain, terbukti belum bisa dikonversi menjadi gol, hingga waktu jeda tiba.


Sebaliknya Liverpool, tetap terlihat membahayakan, dengan beberapa peluang tambahan diciptakan terutama oleh para pemain depan mereka. Memainkan juga Mario Balotelli selain Sterling dan Sturridge di lini depan, beberapa kali sang penyerang asal Italia itu sempat mencoba “peruntungan” dalam menjebol gawang Hugo Lloris, yang sayangnya hingga turun minum belum mendapatkan hasil.






Sumber http://ift.tt/1qXUI6k

via suara.com

Golkar Siap Terima Putusan MK Soal Gugatan UU MD3

http://ift.tt/eA8V8J

Ketua DPP Partai Golkar, Priyo Budi Santoso mengaku partainya belum memiliki rencana apapun jika Mahkamah Konstitusi menolak gugatan uji materi Undang-Undang MPR, DPR, DPD, dan DPRD (UU MD3). Priyo mengatakan, Partai Golkar akan menerima keputusan MK, apapun itu.


“Kami tidak punya rencana apapun. Kecuali MD3 itu bisa kita langsungkan dengan baik. Kalau kemudian MK putuskan lain, mau nggak mau. Ya masak Golkar menangis, ya kami akan jalankan,” ucapnya usai acara diskusi dan launching buku berjudul “Indonesia Gawat Darurat” di Airman Lounge, Hotel Sultan, Jakarta Selatan, Minggu (31/8/2014).


Wakil Ketua DPR Bidang Korpolkam mengatakan, sejauh ini partai berlambang beringin belum memutuskan nama-nama yang akan dicalonkan dari Partai Golkar untuk menjadi ketua DPR, jika MK menolak gugatan MD3.


“Resminya belum kami putuskan, tapi beberapa nama sudah memang kami pertimbangkan. Setya Novanto, Fadel Mohammad, Komaruddin, dan lain-lain yang potensial. Tapi ini belum final. Karena mekanismenya harus kami setujui,” terang Priyo.


Gugatan uji materi UU MD3 diajukan oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI Perjuangan) karena dinilai merugikan PDI Perjuangan sebagai partai pemenang pemilihan umum (pemilu). Dalam UU sebelumnya tahun 2009, pimpinan DPR berasal dari partai pemenang pemilu. Namun, dengan revisi tersebut kader dari fraksi partai mana pun baik pemenang pemilu atau bukan, bisa mengajukan diri sebagai pimpinan DPR.


Revisi tersebut disahkan hanya sehari sebelum dilaksanakannya Pemilihan Presiden 2014. Oleh karena itu, PDI Perjuangan menganggap revisi UU tersebut dinilai terlalu dipaksakan untuk disahkan.


Bukan hanya PDI Perjuangan, Dewan Perwakilan Daerah (DPD) juga mengajukan gugatan atas UU itu karena dilarang mengusulkan UU. Padahal, sesuai UUD dan putusan MK Nomor 92/PUU-X/2012 menyebutkan DPD sudah bisa ikut mengusulkan UU.






Sumber http://ift.tt/1rHpMtt

via suara.com

IIMS 2014 Juga Tampilkan Karya-karya Anak Bangsa

http://ift.tt/eA8V8J

Ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2014 yang akan diselenggarakan pada tanggal 18-28 September 2014 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, akan menampilkan beberapa kendaraan hasil Industri Kecil Menengah (IKM) buatan dalam negeri.


“Kami bekerja sama dengan Departemen Perindustrian untuk menampilkan kendaraan IKM karya anak bangsa pada ajang IIMS tahun ini,” kata Johnny Darmawan selaku Ketua Penyelenggara IIMS 2014, melalui rilis yang diterima Suara.com, Minggu (31/8/2014).


Selain itu, menurut Johnny, IIMS 2014 pun akan memamerkan beberapa kendaraan hasil karya mahasiswa teknik dari sejumlah perguruan tinggi di Indonesia. Lebih jauh dia menjelaskan, melalui ajang IIMS 2014 ini, penyelenggara memang ingin memberikan dukungan untuk perkembangan industri otomotif di Indonesia, terutama dengan dihadirkannya karya anak bangsa dari IKM dan perguruan tinggi.


“IIMS tahun ini ingin mendukung perkembangan industri otomotif di Indonesia, dengan memamerkan beberapa kendaraan karya anak bangsa Indonesia sendiri,” tegasnya.


Dia pun menambahkan, dengan diikutsertakannya beberapa kendaraan hasil karya anak bangsa, pihaknya berharap mereka sekaligus akan mendapat sorotan yang lebih baik dari dunia otomotif internasional. Hal ini juga bertujuan demi mendorong perkembangan industri otomotif di Indonesia.






Sumber http://ift.tt/1neFvcl

via suara.com

Marquez Kembali Juara di Silverstone

http://ift.tt/eA8V8J

Balapan MotoGP di Sirkuit Silverstone, Inggris, akhirnya menjadi momen kembalinya Marc Marquez meraih posisi terdepan. Sebagaimana diketahui, Marquez yang selalu juara di setiap seri balapan sejak awal 2014, harus melepaskan posisinya kepada Dani Pedrosa di GP Ceko, dua pekan lalu.


Namun dalam balapan ke-12, yaitu GP Inggris yang digelar Minggu (31/8/2014) ini, Marquez akhirnya kembali mampu menunjukkan dominasinya. Hal itu pun sudah ditunjukkan oleh pebalap andalan Repsol Honda tersebut dengan meraih pole position (start terdepan) dalam kualifikasi yang digelar Sabtu (30/8).


Meski demikian, tidak mudah begitu saja bagi Marquez untuk meraih kemenangan kali ini. Setidaknya pada beberapa lap (putaran) awal balapan yang total menghabiskan 20 lap ini, ia harus tertinggal di belakang pesaing berat dari tim Movistar Yamaha, Jorge Lorenzo.


Tapi Marquez yang dikenal dengan gaya agresifnya dalam membalap, bukanlah lawan yang mudah ditinggalkan begitu saja. Dia akhirnya bisa menyusul dan mendahului Lorenzo, serta mempertahankan posisinya di depan sampai garis akhir. Lorenzo sendiri akhirnya harus puas naik podium di posisi kedua, disusul oleh rekannya Valentino Rossi di posisi ketiga.


Pedrosa sebagai pemenang balapan lalu, harus puas berada di luar podium dalam balapan kali ini, dengan hanya finish di posisi ke-4. Sementara Andrea Dovizioso dari tim Ducati berada di belakangnya, pada posisi ke-5.


Berikut hasil (10 besar) balapan MotoGP Inggris di Silverstone, Minggu (31/8):


1. MARQUEZ M., Repsol Honda, 20 lap

2. LORENZO J., Movistar Yamaha, +0,732 detik

3. ROSSI V., Movistar Yamaha, +8,519

4. PEDROSA D., Repsol Honda, +8,694

5. DOVIZIOSO A., Ducati, +9,238

6. ESPARGARO P., Monster Yamaha Tech 3, +24,746

7. BRADL S., LCR Honda, +26,717

8. IANNONE A., Pramac Racing, +26,910

9. ESPARGARO A., NGM Forward, +33,455

10. REDDING S., GO&FUN Honda Gresini, +39,094

[MotoGP.com]






Sumber http://ift.tt/1qRWzph

via suara.com

JK Apresiasi Dukungan NU dalam Pilpres

http://ift.tt/eA8V8J

Wakil Presiden terpilih Jusuf Kalla (JK) mengapresiasi para ulama Nahdlatul Ulama (NU) yang telah memberikan dukungan kepada pasangan Jokowi-JK dalam Pilpres 2014.


“Kami bersyukur menjadi pemenang dengan didukung sebagian besar warga NU,” kata Jusuf Kalla ketika menutup Sarasehan Nasional Ulama Pesantren dan Cendikiawan di Pondok Pesantren Al Hikam, Kota Depok, Minggu (31/8/2014).


Ia mengatakan, kampanye melelahkan sejak 2 bulan lalu telah membuahkan hasil.


“Sejak tanggal 22 Juli saya katakan ke Pak Jokowi, bapak sudah menjadi pemimpin 250 juta orang, bukan lagi 70 juta yang mendukung kita,” katanya.


Saat ini, lanjut dia, pekerjaannya bersama Jokowi bukan hanya mengurus para pendukung, tetapi juga mengurus bangsa ini. Menurutnya, tanggung jawab sudah beralih.


“Harus berpikir apa yang kita lakukan ke depan,” ujarnya.


JK meminta agar ulama NU untuk ikut menjaga keutuhan bangsa sehingga tak terjerumus seperti negara timur tengah yang penuh dengan konflik. Menurut JK, Pemilu di Indonesia telah berlangsung damai dan kondusif. Di antara sekian banyak negara-negara berkembang, Pemilu di Indonesia adalah yang terdamai. JK pun mencontohkan pemilu di Pakistan yang diwarnai kekerasan.


“Memang sedikit ada gelombang di Indonesia, tapi tak seperti di Timur Tengah,” katanya.


Untuk itu, kata JK, penting bagi bangsa Indonesia untuk menjaga pikiran dan perilaku. JK mengatakan, hal itu juga merupakan tugas semua warga dan pengasuh NU. (Antara)






Sumber http://ift.tt/1CfJD5r

via suara.com

Ketua MK: Pilpres Bukan Soal Hidup Mati

http://ift.tt/eA8V8J

Ketua Mahkamah Konstitusi Hamdan Zoelva menyatakan bahwa pemilihan umum presiden (Pilpres) bukan merupakan persoalan hidup dan mati melainkan sebuah proses demokrasi.


Hal itu dikemukakan Ketua MK Hamdan Zoelva, saat hadir di acara halalbihalal keluarga Bima se-Pulau Lombok di Mataram, Minggu (31/8/2014).


Ia menyatakan, tidak banyak negara di belahan dunia ini yang bisa membentuk dan membangun sebuah demokrasi yang baik, seperti yang kini terjadi di Indonesia.


Salah satu contohnya, di negara-negara timur tengah saat ini terus mencoba melaksanakan demokrasi, tetapi hingga saat ini belum juga bisa terealisasi, bahkan cenderung diambang perpecahan.


“Negara kita terbesar keempat di dunia, dengan suku bangsa dan etnik yang berbeda tetapi kita bisa mampu melewati itu, Thailand saja gagal,” katanya.


Karena itu, lelaki kelahiran Bima, Nusa Tenggara Barat ini mengutarakan, pemilu bukan urusan hidup dan mati, melainkan sebuah proses dari perjalanan lima tahun.


“Kalau dia tidak bagus, ya jangan dipilih, karena demokrasi sama sekali tidak mengatur pemimpin itu harus ini, tidak dikontrol rakyat, dan prosesnya tidak perlu dengan berdarah-darah,” ujarnya.


Sebab, bagaimanapun membangun sebuah demokrasi itu tidak mudah, namun harus bisa seiring berjalan dengan kecerdasan rakyat, karena dengan kecerdasan itu, maka dengan sendirinya akan terbangun kesadaran.


“Soal Pemilu itu bagaimana kita membangun kepercayaan, karena dengan kepercayaan itulah masyarakat akan menerima hasil pemilu,” ucapnya.


Namun, kalau pun pada akhirnya pemilu itu diprotes, sudah ada institusi yakni pengadilan, sebab inilah proses paling akhir.


“Di negara demokrasi mana pun di dunia ini, jika ada sengketa akan dituntaskan di peradilan, di Indonesia pun seperti itu, ada pada MK dan jika sudah diputuskan itulah finalnya,” katanya. (Antara)








Sumber http://ift.tt/1neBnZK

via suara.com

Gedung Empat Lantai Runtuh, Seorang Bocah Tewas

http://ift.tt/eA8V8J

Ledakan terjadi di sebuah gedung empat lantai di Rosny-Sous-Bois, dekat Paris, Prancis, hari Minggu (31/8/2014) pagi waktu setempat. Ledakan tersebut mengakibatkan runtuhnya sebagian gedung dan menewaskan seorang anak kecil.


Bocah malang tersebut adalah satu dari sepuluh orang dievakuasi dari tumpukan reruntuhan gedung. Empat di antaranya menderita luka serius.


Menteri Dalam Negeri Prancsi Bernard Cazeneuve, yang datang ke lokasi, mengatakan bahwa ledakan diduga terjadi akibat kebocoran gas. Namun, dirinya belum bisa memastikan hal itu sebagai penyebab terjadinya ledakan.


“Kita harus bijak, karena ada penyelidikan yang masih berlangsung. Belum ada kepastian,” kata Bernard.


Sementara itu, hingga kini, diperkirakan masih ada sepuluh orang yang tertimbun di bawah puing. Upaya pencarian masih dilakukan.


“Kami masih mencari korban selamat dalam beberapa jam ke depan,” kata juru bicara pemadam kebakaran setempat, Gabriel Plus. (Reuters)






Sumber http://ift.tt/1qXBRIr

via suara.com

Jika BBM Naik, Priyo: Jangan Marahi Jokowi

http://ift.tt/eA8V8J

Terkait kemungkinan naiknya harga bahan bakar minyak (BBM) di masa pemerintahan baru Presiden dan Wakil Presiden (Wapres) terpilih Joko Widodo dan Jusuf Kalla (Jokowi-JK), beberapa pihak menilai hal itu memang bisa saja terjadi. Namun, seperti dituturkan Wakil Ketua DPR Bidang Korpolkam, Priyo Budi Santoso, jangan pula Jokowi sampai “dimarahi” jika nantinya harga BBM akhirnya memang dinaikkan.


“Saya menyebutkan, hendaknya teman-teman jangan memarahi Presiden Joko Widodo, kalau dia terpilih dan menaikkan harga BBM. Biasa saja. Dikritik dia, namun jangan berlebihan. Dikritik, kemudian ditanyakan, apa alasannya,” ucap Priyo, usai acara diskusi dan launching buku berjudul “Indonesia Gawat Darurat”, di Airman Lounge, Hotel Sultan, Jakarta, Minggu (31/8/2014).


Ketua DPP Partai Golkar ini juga mengungkapkan, sejumlah Presiden sebelumnya yang pernah memimpin bangsa Indonesia, juga pernah menaikkan harga BBM. Namun begitu, Priyo menyarankan agar semua keputusan di tangan pemerintahan Jokowi-JK bisa ditelaah melalui Tim Transisi yang tengah dibangunnya.


“Ini ujian pertama bagi Presiden Jokowi. Saya sendiri ingin melihat beliau akan menentukan apa. Saya berpendapat, masalah ini sudah tentu merupakan masalah yang krusial,” tuturnya.


Lebih dari itu, Priyo pun menyampaikan kepada Tim Transisi Jokowi-JK agar tidak perlu mendesak pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) untuk menaikkan harga BBM.


“Saya menyerukan, jangan (pula) didesak-desak Presiden Yudhoyono di masa akhir pemerintahan beliau, untuk menaikkan BBM. Ini tidak fair, karena sebulan yang lalu pun Pak SBY sudah menyampaikan tidak akan mengambil keputusan strategis,” serunya.


“Apalagi urusan BBM, nggak fair. Nggak adil kalau Pak Yudhoyono didorong-dorong untuk menaikkan BBM. Itu nanti tugas pemerintahan baru. Silakan,” tutup Priyo.






Sumber http://ift.tt/1B7rOE5

via suara.com

Penyanyi Muda Ini Mengaku Berminat Terjun ke Lokasi Bencana

http://ift.tt/eA8V8J

Rata-rata artis atau musisi biasanya selalu akan membantu jika terjadi bencana atau musibah kemanusiaan di negeri ini. Namun, mungkin tidak semua yang siap terjun langsung ke lokasi bencana utuk berjumpa para korban.


Penyanyi Karis Alika Islamadina atau yang biasa disapa dengan Alika, merupakan salah satu di antara yang menyatakan kesiapannya itu. Dia mengaku siap turun langsung ke daerah bencana yang memerlukan bantuan kemanusiaan.


Mantan personel girlband Princess ini bahkan mengaku tidak takut bila dirinya diajak untuk melihat secara langsung orang-orang yang membutuhkan bantuan, meski itu pun membutuhkan waktu panjang dan perjalanan yang sangat jauh.


“Nggak masalah. Semua bisa diakalin. Kan aku juga ingin melihat secara langsung,” kata Alika, usai mengisi acara “Celebrity For Charity ‘Rumah Pandai’”, di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Minggu (31/8/2014).


Sebelumnya, Alika mengaku sudah pernah melihat secara langsung para korban bencana gempa Yogyakarta, beberapa tahun yang lalu.


“Waktu itu sekalian tour musibah gempa Jojga. Dari keuntungan album yang aku jual, aku sumbangin ke tempat musibah,” ungkap Alika.


Diakui Alika, dirinya hanya bisa menyanyi untuk menghibur para korban bencana. Selain itu, dia mengaku bisa sedikit memberi pelajaran soal musik kepada korban, terutama terhadap anak-anak di lokasi musibah.


“Nah, kalau mengajar, aku tertarik sekali. Apalagi ketemu anak-anak. Aku punya kemampuan nyanyi, jadi aku bisa ajarin ke mereka,” tandas Alika.






Sumber http://ift.tt/1wW3OFn

via suara.com

Panitia IIMS 2014 Kembali Promosikan Layanan Bus Gratis

http://ift.tt/eA8V8J

Jelang penyelenggaraan Indonesia International Motor Show (IIMS) 2014 pada 18-28 September 2014 mendatang di JIExpo Kemayoran, Jakarta, pihak panitia kembali menyampaikan soal keberadaan layanan bus gratis pulang-pergi. Layanan tersebut disediakan bagi masyarakat yang tak ingin membawa kendaraannya ke lokasi pameran ajang internasional tersebut.


“Bagi masyarakat yang tidak ingin membawa kendaraan ke ajang IIMS 2014 ini, panitia memberikan fasilitas layanan bus gratis atau Free Shuttle Bus, di beberapa titik mal di Jabodetabek dengan sistem pulang-pergi,” ungkap Ketua Penyelenggara IIMS 2014, Johnny Darmawan, melalui rilis kepada Suara.com, Minggu (31/8/2014).


Johnny menuturkan, fasilitas layanan bus gratis tersebut akan disediakan di beberapa titik mal, antara lain yakni Central Park, Mal Artha Gading, Margo City Depok, Pondok Indah Mal, Tamini Square, serta FX Sudirman Jakarta. Khusus untuk FX Sudirman Jakarta menurutnya, pengunjung IIMS 2014 yang menggunakan layanan bus gratis di sana akan mendapatkan pula parkir gratis selama 1 jam.


Ditambahkan Johnny, selain itu panitia juga akan memberikan layanan lainnya berupa parkir tambahan, terutama di beberapa kawasan sekitar atau yang dekat dengan area pelaksanaan IIMS 2014.


“Selain Free Shuttle Bus, panitia juga menyediakan parkir tambahan di Mega Glodok dan Mangga Dua Square, dengan layanan Free Shuttle Service untuk mengantar pengunjung sampai ke tempat IIMS 2014 berlangsung, dan memulangkannya kembali ke tempat awal mereka (Mega Glodok dan Mangga Dua Square) secara gratis,” tuturnya.






Sumber http://ift.tt/VZSiHZ

via suara.com

Pangeran Harry Kencani Mantan Ratu Kecantikan

http://ift.tt/eA8V8J

Setelah putus dengan pacar terakhirnya, Cressida Bonas, Pangeran Harry belum terlihat menjalin hubungan serius dengan seorang perempuan.


Ia sempat terlihat mencium seorang perempuan di klub malam Guy Pelly, Tonteria, bulan Juni lalu, tiga bulan setelah hubungannya dengan Bonas berakhir.


Ternyata hubungan Harry dengan teman perempuannya itu terus berlanjut. Minggu lalu, keduanya dikabarkan menghabiskan waktu bersama di sebuah kapal pesiar mewah di St. Tropes, Prancis.


Belakangan diketahui bahwa perempuan tersebut bernama Camilla Thurlow, sama dengan nama dengan ibu tirinya. Dara kelahiran 25 tahun lalu itu juga mantan ratu kecantikan Edinburgh, Skotlandia.


Tidak hanya cantik, Thurlow juga dikenal sebagai pribadi yang suka dengan kegiatan sosial dan sporty. Ia lulus dari Fettes College dan melanjutkan pendidikannya di bidang sport and exercise science di Universitas Lougborough.


“Ia sangat terbuka dan membumi. Dia adalah gadis yang populer di sekolah dan selalu memenangi banyak penghargaan setiap tahunnya,” ujar salah seorang temannya.


Masalahnya, apakah kali ini Pangeran Harry telah siap menjalin hubungan yang serius? Kita tunggu saja kelanjutannya. (Dailymail)






Sumber http://ift.tt/VZQezB

via suara.com

Tjipta Lesmana: Jika Munas Dipercepat, Golkar Bakal ke Jokowi-JK

http://ift.tt/eA8V8J

Pakar Komunikasi politik UPH Tjipta Lesmana menyatakan, jika Musyawarah Nasional (Munas) Partai Golkar dapat dipercepat pada Oktober 2014, maka partai yang kini dipimpin oleh Aburizal Bakrie itu, akan merapat ke pemerintahan Joko Widodo dan Jusuf Kalla.


“Jadi kalau betul-betul jadi Munas, ini ARB (Aburizal Bakrie) digulingkan, saya nggak tahu Priyo atau AL (Agung Laksono) yang jadi. Golkar 1000 persen pasti ke blok Jokowi-JK,” ujar Tjipta di acara peluncuran buku berjudul ‘Indonesia Gawat Darurat’ di Hotel Sultan, Minggu (31/8/2014).


Tjipta juga mengungkapkan, setelah dilantiknya Jokowi-JK maka tak lama kemudian akan ada kenaikan BBM yang kini masih menjadi polemik di dalam masyarakat.


“Nah abis disumpah, paling seminggu akan naik harga. Tapi apa bambang berani kritik juga,” ujarnya mengkritisi buku yang diluncurkan Bambang Soesatyo tersebut.


Dimana sebelumnya Bambang Soesatyo mengaku juga akan mengkritisi pemerintahan Jokowi-JK nantinya. Pasalnya, Bambang sendiri, menurut Tjipta, berada di belakang Agung Laksono yang mendukung Jokowi-JK dan bukan berada di pihak Waketum DPR RI dari fraksi Golkar, Priyo Budi Santoso. Sementara, baik Priyo maupun Agung merupakan calon kuat Ketua Umum Partai Golkar.


Sebelumnya, Musyawarah Nasional (Munas) Partai Golkar dijadwalkan akan digelar pada Januari 2015 mendatang. Sementara sejumlah internal Golkar mendesak munas digelar pada Oktober 2014 dengan berdasarkan AD/ART partai bahwa munas diadakan 5 tahun sekali.






Sumber http://ift.tt/1qXp09j

via suara.com

SMS Polisi, Butet Kartaredjasa Minta Florence Sihombing Dibebaskan

http://ift.tt/eA8V8J

Penahanan Florence Sihombing oleh kepolisian Daerah Istimewa (DI) Yogyakarta lantaran menghujat warga Yogyakarta melalui akun Path-nya, membuat budayawan Butet Kartaredjasa turut angkat bicara. Lewat laman Facebooknya, Butet mengunggah salinan pesan singkat (SMS) yang ia kirimkan kepada Kepala Kepolisian Daerah DI Yogyakarta Brigadir Jenderal Oerip Subagyo. Lewat SMS tersebut, Butet meminta agar polisi membebaskan Florence.


“Ini SMSku kpd KAPOLDA DIY: Pak Kapolda…. sbg warga yogya yg mencintai kepolisian saya pengin mengingatkan, mbok Florence Sihombing dibebaskan aja. Penahanan ini bener2 kontraproduktif dan mencoreng citra kepolisian dan kearifan warga yogya. Sangat memalukan pak. Sungguh,” tulis Butet pada Minggu (31/8/2014) dini hari.


Bersama status itu, Butet juga menyertakan pesan balasan dari Kapolda DIY terhadap SMS-nya.


“Jawaban KAPOLDA DIY: Ass. Sugeng ndalu mas, matur nuwun sarannnya. Saya memahami berbagai reaksi yg beragam ttg permasalahan ini,” tulis Butet menirukan SMS balasan dari Kapolda DIY.


Dalam beberapa hari terakhir, nama Florence jadi perbincangan hangat di dunia maya setelah menulis kata-kata hinaan yang diarahkan kepada warga kota Yogyakarta. “Yogya miskin, tolol, dan tak berbudaya” demikian tulisnya lewat akun media sosial Path.


Perempuan yang diketahui tengah menempuh pendidikan S-2 di salah satu perguruan tinggi negeri di Yogyakarta itu pun langsung jadi bulan-bulanan di berbagai situs media sosial. Banyak yang mengecam aksinya, tak sedikit pula yang memintanya pergi dari Yogyakarta.


Florence sudah meminta maaf atas kelakuannya tersebut di media massa. Namun, sepertinya permintaan maaf saja dinilai tak cukup. Sekitar 15 organisasi kemasyarakatan yang mengaku mewakili warga Kota Yogyakarta melaporkan dirinya ke kepolisian. Florence sempat dipanggil, lalu ditahan karena menolak meminta menandatangani Berita Acara Pemeriksaan di kantor polisi.






Sumber http://ift.tt/1u1GYaY

via suara.com

MPR: Tokoh Islam Berperan Penting Melawan Perkembangan Faham ISIS

http://ift.tt/eA8V8J

Tokoh Islam memiliki peran yang sangat besar untuk melawan berkembangnya dukungan terhadap kelompok Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS) di Indonesia.


Hal itu dikatakan Wakil Ketua MPR Melani Leimena Suharli, usai acara halal bihalal komunitas haji dan umrah Al-Amin di Jakarta, Minggu (31/8/2014).


“Peranan dari ustadz sangat besar, baik di majelis-majelis taklim dan komunitas-komunitas lainnya untuk melawan perkembangan ISIS di Indonesia,” katanya.


Melani mengatakan, upaya melawan berkembangnya ISIS di Tanah Air semata bukan hanya tanggungjawab pemerintah. Menurutnya, tokoh agama juga memiliki peran dan tanggungjawab yang besar untuk menghentikan berkembangnya kelompok ISIS.


Menurut Melani, sulit untuk menumpas benih-benih terorisme di Indonesia jika hanya mengandalkan pemerintah karena masyarakat dan tokoh utama juga merupakan ujung tombak untuk melawan terorisme di Indonesia.


“Kita harus mendukung setiap langkah pemerintah melawan berkembangnya benih-benih ISIS di Indonesia. Negeri kita yang beranekaragam suku, agama, ras dan kepercayaan harus kita lindungi,” ujar Melani.


Ia mengatakan, salah satu peran yang bisa dilakukan oleh tokoh agama dalam membantu pemerintah melawan ISIS bisa dimulai dengan memberikan pemahaman kepada umat.


“Tokoh-tokoh agama itu harus memberikan pemahaman kepada umatnya bahwa kita harus memiliki pandangan sebagai bangsa Indonesia yang menjunjung tinggi pluralisme. Misalnya, setiap pengajian yang digelar harus ditekankan bahwa kita harus memiliki sikap pluralisme,” ujar Melani.






Sumber http://ift.tt/1ne5KPZ

via suara.com

NU Bali Gelar Seminar Menangkal ISIS

http://ift.tt/eA8V8J

Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Kabupaten Jembrana, Bali, menggelar seminar guna menangkal gerakan radikal Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS), Minggu (31/8/2014). Dalam acara tersebut sejumlah takmin dan remaja masjid turut diundang.


“Saya minta Pemuda Ansor untuk mencegah masuknya aliran-aliran menyesatkan. Mari bersama-sama kita perkuat Pancasila sebagai dasar negara,” kata Rois Syuriah PCNU Kabupaten Jembrana, KH Ahmad Damanhuri, di Negara.


Menurut dia, dalam menyelesaikan masalah kenegaraan, umat harus bersedia bermusyawarah dengan pemerintah.


Sementara itu, Wakil Bupati Jembrana I Made Kembang Hartawan yang hadir dalam seminar dirangkaikan silaturahmi di aula Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah (STIT) Jembrana itu mengemukakan bahwa gerakan ISIS mengancam persatuan bangsa di Indonesia.


“Gerakan ini harus diwaspadai. Bukan tidak mungkin mereka akan diam-diam membangun basis di Kabupaten Jembrana. Satu-satunya cara adalah menutup rapat ruang gerak bagi mereka,” katanya.


Jauh sebelum munculnya gerakan tersebut, pihaknya sudah melakukan upaya mencegah terbentuknya organisasi yang bertentangan dengan nilai-nilai luhur bangsa.


Upaya tersebut, antara lain dilakukan melalui kesepakatan tertulis dengan kepolisian terkait penegakan hukum dan sosialisasi ke sekolah-sekolah, mengoptimalkan peran Forum Komunikasi Antar-Umat Beragama (FKUB), dan verifikasi terhadap ormas.


“Kami juga melakukan kerja sama dengan Pemkab Banyuwangi (Jawa Timur) terkait pengawasan penduduk yang masuk dari sana ke Bali. Demikian juga sebaliknya,” ujarnya. (Antara)






Sumber http://ift.tt/1nMCEat

via suara.com

Lelaki Ini Sengaja Tularkan HIV ke 24 Lelaki Lainnya

http://ift.tt/eA8V8J

Seorang lelaki asal San Diego dituduh dengan sengaja menginfeksi setidaknya 24 laki-laki dengan HIV.


Menurut laporan CBS 8, lelaki homoseksual bernama Thomas Guerra (29), yang berprofesi sebagai seniman lanskap ini mengaku memiliki beberapa alasan mengapa ia sengaja menularkan virus mematikan itu kepada orang lain sebanyak mungkin.


Itu diketahui lewat sesumbarnya yang diposting di akun Facebooknya. Di jejaring sosial itu lelaki yang dikenal juga dengan nama ashton Chavez itu mengungkapkan secara blak-blakan bagaimana cara menginfeksi HIV melalui hubungan intim yang dilakukannya dengan para lelaki yang menjadi korbannya.


Parahnya, Guerra mengaku senang melakukan hal tercela itu sebagai “beban positif” malah sengaja mengekspos dirinya sebagai individu yang menularkan HIV. Apalagi di California, ia hanya mendapatkan hukuman penjara hanya sampai enam bulan dan denda 1000 dolar atau hampir Rp 12 juta.


Sementara ada seorang lelaki yang tak mau disebut namanya dan telah menjadi korban Guerra mengungkapkan kemarahannya. Ia berharap dengan adanya banyak posting yang dibuat oleh Guerra tentang perbuatannya yang dengan sengaja menularkan HIV ke banyak lelaki bisa dijadikan bukti agar dijebloskan ke dalam penjara sampai delapan tahun dengan denda uang yang lebih banyak.


Lelaki ini mengaku pernah berkencan dengan Guerra selama satu tahun dan baru mengetahui kalau teman kencan sesama jenisnya itu pengidap HIV setelah membaca postingan di Facebook setelah mereka berkencan. (Elite Daily)






Sumber http://ift.tt/VXBVvL

via suara.com

Ditelantarkan Ibu Mertua, Perempuan Muda Mati Kelaparan

http://ift.tt/eA8V8J

Nasib malang menimpa seorang perempuan asal Shandong, Cina. Dibiarkan kelaparan oleh ibu mertuanya, perempuan itu meninggal dalam keadaan kurus kering.


Seperti dilansir oleh Shandong news, perempuan 26 tahun bernama Yang Tian Tian itu ditelantarkan oleh ibu mertuanya setelah mengalami penyakit penyusutan otak.


Awalnya, Yang adalah perempuan muda yang sehat dan memiliki pernikahan bahagia. Hidupnya mulai berubah 180 derajat saat sang suami ketahuan selingkuh di belakangnya.


Betapa terkejutnya Yang, ketika ia mengeluhkan kelakuan sang suami kepada ibu mertuanya. Alih-alih membela, sang ibu mertua justru memarahinya. Menurut si ibu mertua, apa yang dilakukan suaminya adalah perbuatan yang lumrah bagi seorang lelaki. Ibu mertua Yang juga mengatakan, seharusnya Yang bersyukur karena sudah tercukupi kebutuhan makan dan minumnya di rumah.


Tak tahan dimadu, Yang pun meminta cerai, namun gagal. Putus asa, Yang nekat berniat mengakhiri hidunya dengan menelan berbagai macam obat-obatan. Ia sempat dilarikan ke rumah sakit dan nyawanya berhasil diselamatkan. Tetapi, insiden itu membuat otak Yang menyusut.


Yang pun dirawat di rumah oleh ibu mertuanya. Namun, ia dibiarkan saja terbaring di tempat tidur tanpa diberikan makanan yang cukup. Hanya dalam kurun waktu setahun, Yang yang dahulu berbadan semok, jadi kurus kering, hanya tinggal tulang terbungkus kulit saja.


Saudara perempuan Yang pernah datang berkunjung dan terkejut melihat keadaan Yang. Sia-sia saja dia marah kepada si ibu mertua. Dengan enteng, si ibu mertua kejam menjawab: “Keluarga kami tidak bisa makan daging selama berbulan-bulan, bagaimana kami mampu merawat dia (Yang)”.


Parahnya, si ibu mertua juga menolaj membawa Yang ke rumah sakit. Akhirnya, perempuan malang itu pun meninggal dunia pada tanggal 1 Agustus lalu. (Asia One)






Sumber http://ift.tt/1ndYeof

via suara.com

4 Cara Mudah Agar Cepat Tidur

http://ift.tt/eA8V8J

Sering kesulitan tidur tentu sangat mengganggu dan membuat tubuh Anda terasa tidak segar keesokan paginya.


Bila kondisi ini terus-menerus Anda alami, bukan tak mungkin akan memicu berbagai gangguan kesehatan.


Untuk mengatasi masalah ini, Anda bisa saja mengonsumsi obat tidur, tetapi cara ini bukanlah solusi terbaik lantaran Anda bisa ketergantungan bila sering mengonsumsi obat ini.


Lantas, cara apa yang bisa dilakukan untuk mengatasi masalah gangguan tidur tanpa menimbulkan efek samping? Berikut empat cara alami yang dapat Anda lakukan untuk membantu mendapatkan tidur yang berkualitas:


1. Ceri

Ceri kaya akan melatonin yang merupakan hormon yang merangsang Anda untuk tidu. Cobalah untuk makan beberapa buah ceri dua jam sebelum waktu tidur Anda dan rasakan manfaatnya.


2. Susu

Segelas susu hangat juga merupakan obat mujarab untuk membantu Anda untuk lebih mudah tidur di malam hari.


3. Pijat dengan minyak

Pijat dengan menggunakan minyak dapat mengurangi stres dan menenangkan ketegangan otot di kepala dan bagian tubub lainnya sehingga Anda merasa lebih rileks dan nyaman. Kondisi ini tentu saja memudahkan Anda untuk tidur lebih nyenyak.


4. Musik lembut

Mendengarkan beberapa lagu lembut sebelum Anda tidur juga membuat tubuh menjadi lebih rileks. Musik lembut menenangkan otak dan menenangkan proses berpikir sehingga membantu Anda tidur lebih cepat. (Zeenews)






Sumber http://ift.tt/1ndYgwq

via suara.com

Data-Fakta Menarik Jelang Laga Tottenham vs Liverpool

http://ift.tt/eA8V8J

Laga antara tuan rumah Tottenham Hotspur melawan tamunya Liverpool, di White Hart Lane, Minggu (31/8/2014) malam ini WIB, akan menjadi laga ketiga di Liga Inggris musim ini bagi kedua tim. Selain bergengsi dan penting bagi kelanjutan langkah kedua tim di kompetisi, pertandingan ini juga menghadirkan sejumlah catatan menarik.


Berikut beberapa data-fakta menarik terkait laga antara Tottenham vs Liverpool kali ini:


Head-to-head

–Di musim lalu, The Reds memenangi kedua pertemuan mereka dengen mencetak total 9 gol yang tak terbalaskan.

–Kemenangan 5-0 Liverpool di White Hart Lane pada 12 Desember 2013 merupakan juga rekor kemenangan tandang terbesar mereka atas Tottenham.

–Hasil 0-5 itu juga menjadi hasil terburuk Spurs di kandang sejak kekalahan 1-6 dari Chelsea pada Desember 1997.

–Sebelum musim lalu, Spurs selalu memenangi 6 laga kandang terakhir mereka atas The Reds di semua kompetisi.


Tottenham Hotspur

–Spurs memenangi 5 laga kandang terakhir mereka di Liga Inggris, dengan mencetak total 18 gol.

–Gol kedua Nacer Chadli ke gawang QPR tercipta melalui 48 operan –dua kali lebih banyak dari gol mana pun di Liga Inggris musim lalu.

-Terakhir kali Spurs mampu memenangi tiga laga pembukanya di Liga Inggris adalah musim 2009-2010, saat mereka memenangi empat laga awal. Musim itu mereka meraih posisi ke-4 di klasemen akhir dan lolos ke Liga Champions.

-Eric Dier menjadi bek pertama yang mampu mencetak gol di kedua penampilan perdananya di Liga Inggris. Hebatnya, dia mencetak kedua golnya itu hanya dari dua kesempatan tembakan.


Liverpool

–The Reds selalu gagal mencegah bola masuk gawangnya di 8 laga terakhir mereka di Liga Inggris.

–Liverpool senantiasa mencetak gol di 15 pertandingan tandang terakhir mereka di Liga Inggris. Jika itu berlanjut malam ini, Steven Gerard dkk akan menyamai rekor di masa keemasan mereka, yang tercatat pada Mei 1987 lalu.

–Kekalahan dari Manchester City pekan lalu adalah kekalahan tandang pertama The Reds di Liga Inggris sejak awal 2014 (sebelumnya menang 7 kali, 2 seri).

–Ini akan jadi laga ke-100 dari segala kompetisi bagi Brendan Rodgers sebagai manajer Liverpool. Jika menang, dia akan menyamai rekor Bill Shankly dan Rafa Benitez dengan 56 kemenangan dari 100 laga perdana, hanya kalah dari Kenny Dalglish (62).

–Mario Balotelli mencetak 30 gol dari 54 penampilan di Liga Italia dan Coppa bagi AC Milan. Hanya 15 yang dicetaknya dari open play, sisanya adalah 10 penalti dan 5 tendangan bebas.

[BBC]






Sumber http://ift.tt/1vY4RR3

via suara.com

Hadiri Muktamar PKB, Jokowi: Saya Diundang, Ya Saya Datang

http://ift.tt/eA8V8J

Presiden terpilih Joko Widodo (Jokowi) terbang ke Surabaya untuk menghadiri acara Muktamar Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Muktamar itu sendiri diadakan sepanjang 30 Agustus hingga 1 September, yang diikuti oleh ribuan peserta dari seluruh DPW dan DPC PKB se-Indonesia.


“Iya, saya mau berangkat,” kata Jokowi menjelang keberangkatannya, Minggu (31/8/2014).


Jokowi keluar dari rumah dinasnya selaku Gubernur DKI Jakarta sekitar pukul 14.00 WIB, dengan diiringi oleh Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres), serta langsung berangkat menuju Bandara Halim Perdanakusuma.


“Ya, saya diundang, saya datang,” katanya lagi singkat.


Muktamar PKB kali ini diselenggarakan selama tiga hari di Empire Palace Surabaya. Rencananya, di sana juga akan hadir Jusuf Kalla (JK) yang akan memberikan pembekalan kepada peserta muktamar tentang “Konsep Pembangunan Nasional Menuju Kemandirian Bangsa”, pada sore ini. Sementara Jokowi juga akan memberikan pembekalan tentang “Rancang Bangun Indonesia 2014-2019″, pada malam harinya.


Selain Jokowi-JK, disebutkan juga hadir sejumlah tokoh penting nasional, seperti Menkumham Amir Syamsuddin, serta Menko Perekonomian Chairul Tanjung. Agenda muktamar ini sendiri juga akan memilih Ketua Umum serta Sekjen PKB periode 2014-2019.






Sumber http://ift.tt/1pgCkjK

via suara.com

Inzaghi Siap Bantu Kembalikan Performa Torres

http://ift.tt/eA8V8J

Pelatih AC Milan Filippo Inzaghi berharap bisa membantu mengembalikan performa Fernando Torres di Seri A. Namun Inzaghi memastikan bahwa Torres belum akan dimainkan saat menghadapi Lazio malam ini.


Torres menuju Milan dan siap menekan kesepakatan kontrak dua tahun sebagai pemain pinjaman dari Chelsea. Klub Premier League ini memang telah setuju untuk meminjamkan striker berusia 30 tahun itu ke Italia.


Striker Spanyol ini akan mengisi posisi yang ditinggalkan oleh Mario Balotelli yang telah bergabung di Liverpool. Namun Torres datang ke San Siro tidak dalam performa terbaiknya.


Selama tiga setengah tahun berkarir di Stamford Bridge, Torres hanya mencetak 20 gol dari 110 kali penampilannya di Premier League ddengan Chelsea. jauh berbeda saat masih memperkuat Liverpool dimana dia mencetak 65 gol dari 102 laga.


Meski performanya tidak dalam kondisi terbaik di London namun Inzaghi senang mendapatkan kesempatan bekerja dengan Torres. “Saya sudah berbicara dengan Torres meski dia masih harus melakukan tes medis,” ungkap pelatih Milan ini.


“Saya sudah tahu dia seperti apa dan semua tampak positif. Itu terserah saya untuk mendapatkan performa nya kembali ke level yang dia mampu dan saya akan mempelajari posisi terbaiknya,” kata Inzaghi.


“Saya sangat yakin. Saya tenang karena saya telah melihat latihan tim dengan baik. Kami ingin membuat kejutan Seri A musim ini,” tukasnya (Scoresway)






Sumber http://ift.tt/1lpAhPj

via suara.com

Empat Ribu Pasang Tangan Remas Payudara 9 Bintang Porno Jepang

http://ift.tt/eA8V8J

Sembilan bintang porno Jepang punya cara tak biasa untuk beramal. Mereka merelakan payudaraya diremas-remas para penggemar dalam acara amal bertajuk Boob Aid yang ditujukan untuk menggalang dana bagi kampanye pencegahan AIDS, Sabtu (30/8/2014).


Sembilan aktris yang kesemuanya cantik, menggulung kaos kuning mereka dan memamerkan payudaranya di depan umum. Kemudian, satu persatu penggemar mendatangi mereka.


Setelah menyemprot tangannya dengan cairan desinfektan, para penggemar meremas payudara idola mereka. Beberapa di antaranya tampak malu-malu dan melakukan aksinya dengan lembut.


Boob Aid adalah bagian dari “Stop!”, kampanye anti-AIDS yang berlangsung selama 24 jam di Tokyo, Jepang. Acara tersebut juga disiarkan secara langsung oleh saluran televisi kabel dewasa Jepang.


Acara kembali dilanjutkan pada Minggu (31/8/2014) pagi. Selama dua belas jam hingga Minggu sore, sudah ada 4.100 pasang tangan yang ikut ambil bagian dalam kampanye tersebut.


Mereka yang ingin ikutan, dipersilakan memberikan donasi paling sedikit sebesar 1.000 Yen. Dengan demikian, panitia telah berhasil mengumpulkan sedikitnya 4 juta Yen dalam acara tersebut. Penghitungan uang donasi akan dilakukan Minggu pukul 20.00 waktu setempat.


Acara ini bukan yang pertama kalinya. Sejak dimulai pada tahun 2003, sudah 12 kali acara ini digelar. Kampanye ini didukung penuh oleh Yayasan Pencegahan AIDS Jepang.






Sumber http://ift.tt/VXwz3M

via suara.com

Meski Sempat Jatuh, Marquez Siap Pimpin GP Inggris Sejak Awal

http://ift.tt/eA8V8J

Juara bertahan MotoGP yang juga pemimpin klasemen sementara saat ini, Marc Marquez dari tim Repsol Honda, mengungkapkan optimismenya jelang balapan GP Inggris yang akan berlangsung Minggu (31/8/2014) malam ini WIB.


Meski sempat terjatuh tanpa akibat yang cukup parah saat menjalani sesi latihan ketiga, pebalap asal Spanyol itu terbukti masih mampu meraih pole position dalam kualifikasi kemarin. Usai pencapaian itu, ia pun merasa optimistis mampu memimpin balapan di Sirkuit Silverstone itu sejak awal.


“Sesi kualifikasinya cukup sulit, karena saya kesulitan memanaskan kondisi ban depan. Namun, saya senang dengan capaian pole position –lebih dari apa pun karena saya juga sudah merasa nyaman akhir pekan ini,” ujarnya usai kualifikasi, seperti dikutip situs MotoGP.com.


“Saya merasa mudah mendapatkan kecepatan tertinggi, dan itu penting khususnya di sirkuit ini yang sedikit bergelombang dan panjang. Mari berharap besok (Minggu) cerah, atau setidaknya tak turun hujan, dan kami akan coba memastikan posisi terdepan sejak lap pertama,” tandasnya.


Sementara itu rekan satu timnya, Dani Pedrosa, kali ini hanya bisa start dari barisan kedua, atau tepatnya di posisi ke-5. Meski demikian, pebalap yang merebut kemenangan dari Marquez –satu-satunya sejak awal musim– di GP Ceko lalu, ini juga tak kurang merasa optimistis.


“Hari ini (kualifikasi) cukup positif, dan kami telah maju selangkah dalam hal setup dibanding kemarin. Ban-ban juga lebih baik hari ini ketimbang sesi-sesi sebelumnya. Meski begitu, saya rasa kami masih perlu menyempurnakan setup demi memastikan ban-ban berperforma lebih bagus lagi,” ujar Pedrosa.


“Kualifikasi memang tidak berjalan semulus yang diharapkan, tapi kami sudah mampu menjalani lap dengan maksimal. Akan penting sekali artinya menjalani start dengan baik besok (Minggu), serta mendapatkan kecepatan yang mantap dalam balapan,” ucapnya pula. [MotoGP.com]






Sumber http://ift.tt/1qg27h9

via suara.com

Muhaimin Ajak Kader Tingkatkan Kepercayaan Masyarakat ke PKB

http://ift.tt/eA8V8J

Ketua Umum DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar meminta kader PKB untuk meningkatkan kepercayaan masyarakat, terutama pada saat pemilihan umum 2019.


“Saat ini tingkat kepercayaan masyarakat terhadap partai sudah mulai menurun, karena itu seluruh dewan pimpinan cabang PKB yang ada di masing-masing daerah harus mengembalikan itu semua,” katanya saat pembukaan Muktamar PKB di Surabaya, Minggu (31/8/2014).


Ia mengemukakan PKB harus ada untuk menyelesaikan setiap permasalahan-permasalahan di masyarakat.


“Setiap masyarakat juga harus mengerti dan tahu siapa pengurus PKB yang ada di masing-masing dewan pimpinan cabang,” katanya.


Saat ini, tingkat keterpilihan masyarakat terhadap pemilu juga mengalami peningkatan pada tahun ini.


“Hal ini dibuktikan dengan tingkat kehadiran pemilih yang mencapai angka 85 persen dan diharapkan bisa terus ditingkatkan,” katanya.


Ia mengatakan, PKB saat ini tidak harus mengedepankan gaya dan penampilan di masyarakat, melainkan harus menampilkan inovasi di masyarakat.


“Sepulang dari kegiatan muktamar ini melalui Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga, pohon besar PKB ini harus menancap kuat di Tanah Air,” katanya.


Acara ini dihadiri pula oleh Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani, Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh, Sekjen Hanura Dosy P, dan sejumlah kiai di Jawa Timur. (Antara)






Sumber http://ift.tt/1B71b2e

via suara.com

Sampo Madu Agar Rambut Anda Tak Berminyak

http://ift.tt/eA8V8J

Madu ternyata tak hanya bisa dimanfaatkan untuk campuran minuman, masakan atau selai roti tetapi juga bisa dibuat untuk sampo.


Yah, sampo yang terbuat dari madu dapat melembutkan rambut dan membuat rambut Anda tak berminyak.


Untuk membuatnya mudah sekali, cukup mencampurkan satu sendok makan madu organik dengan satu gelas air hangat dalam wadah yang bersih, aduk rata. Baluri sampo madu ke seluruh kepala, pijat perlahan hingga mengenai kulit kepala selama satu menit lalu bilas dengan air hingga bersih.


Tahap selanjutnya, biarkan rambut Anda mengering dengan sendirinya, jadi jangan menggunakan alat pengering rambut.


Dengan perawatan alami ini, Anda akan segera merasa bahwa rambut anda jadi lebih lembut, halus dan tak berminyak. Sampo ini sangat cocok digunakan untuk Anda yang memiliki rambut berminya. Selamat mencoba! (Genius Beauty)






Sumber http://ift.tt/1B711I3

via suara.com

Perusahaan Kamera Ini Klaim Ciptakan Obat Ebola

http://ift.tt/eA8V8J

Pekan ini, Jepang mengumumkan siap mengembangkan obat baru untuk membantu memerangi virus Ebola yang mematikan. Anehnya, obat tersebut akan dibuat oleh Fujifilm, perusahaan yang lebih dikenal dengan produk kameranya.


Kabarnya, obat tersebut merupakan hasil pengembangan dari obat anti-influenza. Fujifilm Holdings Corp. mengatakan, obat yang diberi nama Avigan itu sudah siap diproduksi. Avigan saat ini sedang menjalani uji coba klinis di Amerika Serikat.


Pada Senin (25/8/2014), Jepang mengatakan telah siap mengirim obat tersebut ke negara-negara yang terkena wabah Ebola, jika Badan Kesehatan Dunia (PBB) meminta.


Meski begitu, masih belum jelas apakah Avigan, yang memiliki nama lab T-075 atau Favipiravir, akan ampuh mengatasi Ebola. Pasalnya, virus Ebola berasal dari keluarga virus yang berbeda dari influenza, yakni filovirus. Sejauh ini, obat itu belum diujicobakan pada hewan dan manusia yang terjangkit Ebola.


Ketua Sekretaris Kabinet Jepang Yoshihide Suga mengatakan, Ebola dan influenza memiliki tipe umum yang sama. Secara teori, menurut Suga, obat tersebut bisa berguna pula untuk Ebola.


Favipiravir bekerja dengan cara menembus sistem replikasi gen virus dalam sel yang terinfeksi. Obat itu berfungsi untuk mencegah penyebaran. Fujifilm mengaku punya persediaan Favipiravir yang cukup untuk mengobati lebih dari 20.000 pasien.


Ekspansi Fujifilm dari industri kamera ke dunia medis juga dilakukan oleh raksasa manufaktur Jepang lainnya seperti Sony, Panasonic, dan Toshiba. Ketatnya kompetisi dan menurunnya pangsa pasar memaksa mereka melakukan ekspansi ke industri yang baru.


Bukan hanya obat-obatan. Lewat anak perusahaannya, Toyama Chemical, Fujifilm juga memproduksi krim anti -penuaan yang diberi nama Astalift. (News)






Sumber http://ift.tt/1ndFsNW

via suara.com

Balas Dendam Spurs atau Gebrakan Balotelli?

http://ift.tt/eA8V8J

Mengawali musim kompetisi 2014-2015, Tottenham Hotspur tampil cukup meyakinkan sejauh ini. Dalam lima laga terakhirnya saja, Spurs tercatat selalu sukses meraih kemenangan. Masing-masing adalah kemenangan 2-1 dalam laga persahabatan kontra Schalke, kemenangan pembuka Liga Inggris 1-0 di kandang West Ham, dua kemenangan tandag-kandang atas AEL Limassol di ajang Liga Europa, serta kemenangan kedua Liga Inggris 4-0 atas Queen’s Park Rangers.


Di Liga Inggris, hasil tersebut membuat tim asuhan Mauricio Pochettino mampu berada di posisi ke-3 klasemen sementara dengan capaian poin 6. Posisi yang berpotensi membuat mereka memuncaki klasemen malam ini, jika menang dengan selisih dua gol atau lebih atas Liverpool.


Sementara sebaliknya The Reds, sejauh ini bisa disebut masih kurang stabil dalam kiprah awal musimnya. Dalam lima penampilan terakhir, mereka sudah kalah dua kali, masing-masing 1-3 dari Manchester United di ajang International Champions Cup, serta 1-3 pula di tangan Manchester City dalam laga kedua di Liga Inggris. Tiga kemenangan Liverpool baru diraih masing-masing di ajang International Champions Cup, persahabatan lawan Borussia Dortmund, serta laga perdana Liga Inggris menjamu Southampton dengan skor 2-1.


Perbandingan ini membuat Spurs mungkin sedikit diunggulkan di beberapa bursa taruhan atas The Reds, apalagi lantaran hari ini mereka akan bermain di White Hart Lane. Tetapi selain itu, setidaknya ada dua unsur lain yang perlu diperhitungkan dalam pertemuan kedua tim hari ini.


Yang pertama adalah catatan kekalahan besar Spurs dari The Reds musim lalu. Dua kali berjumpa di Liga Inggris, tahun lalu Spurs harus kalah memalukan 0-5 di kandang, serta kembali kalah 0-4 saat tandang ke Anfield. Di satu sisi, fakta itu bisa menjadi modal rasa percaya diri sekaligus pengalaman taktik bagi Liverpool, namun di sisi lain bisa juga menjadi motivasi besar (balas dendam) bagi Spurs.


Faktor kedua ada di kubu The Reds, yaitu dengan kehadiran beberapa pemain baru, salah satunya adalah “si bengal” Mario Balotelli. Siapa pun tahu betapa kontroversialnya pemain ini, namun banyak orang pun paham dengan bakat besar dan kemampuannya menentukan hasil pertandingan. Manajer Liverpool, Brendan Rodgers khususnya, yang pasti telah mengisyaratkan bahwa Balotelli diharapkan bisa bermain di laga penting ini.


Jadi, akan bagaimanakah hasil pertandingan malam ini? Apakah akan jadi ajang balas dendam Spurs terhadap The Reds, ataukah ini akan jadi gebrakan awal Balotelli yang menandakan ia kembali pantas diwaspadai di kancah Liga Inggris? Jelas, laga ini pantas ditunggu.






Sumber http://ift.tt/Y2QH63

via suara.com

“Junk Food” Bikin Anda Malas Konsumsi Makanan Sehat

http://ift.tt/eA8V8J

Sebuah studi terkini menemukan bahwa junk food yang rendah gizi dapat menghilangkan minat orang untuk mengonsumsi makanan sehat dengan gizi seimbang.


Kesimpulan ini didapat setelah para peneliti Australia melakukan percobaan pada tikus yang diberi junk food seperti kue-kue kering, pie, dim sum selama dua minggu.


Hasil studi menunjukkan berat badan tikus-tikus tersebut bertambah dan mereka kehilangan minat mencari makanan lain.


Ketua peneliti, Professor Margaret Morris dari Universitas New South Wales, mengatakan, temuan ini membantu menjelaskan bahwa konsumsi junk food berlebihan dapat mengubah kebiasaan makan makanan sehat. Tak hanya itu, kebiasaan buruk ini juga mengarahkan pada obesitas dan makan berlebihan.


“Hal yang menarik tentang temuan ini adalah jika hal sama terjadi pada manusia, maka memakan junk food dapat mengubah respon kita terhadap sinyal yang berhubungan dengan keinginan makanan,” imbuhnya.


Efek ketagihan, lanjut Morris, diduga menyebabkan tikus terus mengonsumsi junk food.


“Ibarat Anda baru saja makan siang dengan es krim, tapi saat terdengar pengeras suara dari tukang es krim, Anda beli lalu makan es krim lagi,” tutupnya. (Xinhua)






Sumber http://ift.tt/1qfTwLv

via suara.com

Warga Ramai-ramai Cari Emas Batangan di Pantai Ini

http://ift.tt/eA8V8J

Pantai Outer Harbour di Folkestone, Inggris, mendadak ramai oleh penambang emas dadakan dalam beberapa hari terakhir. Para penambang emas yang terdiri dari laki-laki dan perempuan dari berbagai kalangan usia tersebut berlomba-lomba mencari 30 batangan emas 24 karat yang disembunyikan oleh seorang seniman.


Adalah Michael Sailstorfer, seorang seniman asal Berlin, Jerman, yang menyembunyikan 30 batang emas senilai 10.000 Poundsterling atau setara dengan Rp194 juta di pasir pantai tersebut. Hal itu dilakukan untuk meramaikan festival seni tiga tahunan yang diadakan di kota tersebut.


Yang menarik, siapapun yang menemukan batangan emas itu, boleh menyimpannya secara cuma-cuma. Sejauh ini, baru ada tiga orang yang menemukan emas batangan itu. Mereka adalah Kevin Wood, Kirsty Henderson, dan Megan Henderson, yang rela jauh-jauh datang dari Canterbury setelah mengetahui demam tersebut melalui Twitter.


Kegiatan bertajuk Folkestone Digs merupakan bagian proyek seni yang digelar setiap tiga tahun sekali di kota itu. Janda pentolan The Beatles John Lennon, Yoko Ono, menjadi salah satu seniman yang ikut ambil bagian dalam festival ini. (News/Metro)






Sumber http://ift.tt/Y2Phsh

via suara.com

Jokowi Diharapkan Berpikir Kreatif Atasi Masalah Kenaikan BBM

http://ift.tt/eA8V8J

Presiden dan Wakil Presiden (Wapres) terpilih, Joko Widodo dan Jusuf Kalla (Jokowi-JK), disarankan agar memikirkan persoalan yang beredar mengenai kenaikan Bahan Bakar Minyak (BBM). Hal itu disampaikan oleh anggota Komisi III DPR RI dari Fraksi Partai Golkar (F-PG), Bambang Soesatyo, dalam acara diskusi dan launching buku terbarunya berjudul “Indonesia Gawat Darurat”, di Airman Lounge, Hotel Sultan, Jakarta Selatan, Minggu (31/8/2014).


“Yang pertama masalah BBM. Jokowi jangan hanya berpikir menaikkan (harga) BBM. Ya, sebaiknya berpikir ulang pada kepemimpinannya. Kita harapkan pemikiran yang kreatif dari Jokowi, tidak dengan mengambil langkah kenaikan BBM untuk mengatasi defisit angaran yang sedang mengancam pada November ini ke depannya,” ucapnya.


Jokowi yang kini masih menjabat sebagai Gubernur DKI, disarankan harus berpikir kreatif dan mengambil langkah-langkah yang tepat mengenai masalah kenaikan BBM.


“Jokowi harus kreatif dengan terobosan-terobosan, misalnya meningkatkan penerimaan negara, mengurangi keluaran (dana) yang tidak efisien, menutup kebocoran-kebocoran, sehingga defisit anggaran beberapa triliun itu bisa meng-cover kenaikan harga BBM,” tutur Bambang.


Bambang pun mengingatkan bahwa Jokowi adalah Presiden terpilih yang diusung PDIP, partai yang sebelumnya dikenal anti-penghapusan subsidi maupun kenaikan BBM. Menurutnya, jika harga BBM tetap dinaikkan oleh Jokowi-JK, maka PDIP berarti telah mengkhianati pendukungnya.


“Karena subsidi adalah hak rakyat. Tidak boleh Jokowi yang justru menang, sementara PDIP konsisten menolak kenaikan BBM, nanti menaikkan. Kalau sekarang mereka menaikkan, PDIP berarti mengkhianati pendukungnya,” tutup Bambang.






Sumber http://ift.tt/1qWsmcv

via suara.com

Pesan Jokowi ke Relawan: Menang, Jangan Lupa Turun ke Bawah

http://ift.tt/eA8V8J

Presiden terpilih Joko Widodo (Jokowi) berpesan supaya kader dan relawannya jangan lupa untuk tetap turun dan mendengarkan aspirasi masyarakat. Hal itu dikatakan Jokowi dalam acara halal bihalal DPC Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Jakarta Utara, di Gelanggang Remaja Jakarta Utara, Minggu (31/8/2014).


“Saya titip (pesan), biasanya kalau menang itu lupa. Kalau sudah menang, lupa tidak turun ke bawah, lupa turun ke masyarakat, lupa akan janjinya, nggak pernah nyapa warga, masyarakat, turun ke kampung-kampung,” kata Jokowi.


Kalau seperti itu, menurut Jokowi, maka masyarakat justru akan melupakan mereka lagi. “Akhirnya apa? Kalau itu dilupakan, akan dilupakan lagi oleh masyarakat,” katanya.


Tapi menurut Jokowi, jika para relawan bisa menjaga hal itu, yaitu masih mau turun ke kampung-kampung atau ke masyarakat, tentu akan ada hasil yang berbeda.


“Kalau masih mau turun ke kampung, ke warga, dengar aspirasi, ya, hasilnya akan beda. Pasti hasilnya akan beda,” kata Jokowi, yang disambut tepuk tangan relawan yang hadir.


Dalam acara ini, Jokowi sekaligus memberikan piagam penghargaan kepada tokoh masyarakat yang membantu memenangkan Jokowi-JK dalam Pilpres 2014. Dia pun tak lupa mengucapkan terima kasih atas bantuan kader PDIP dan relawan yang telah memenangkannya.






Sumber http://ift.tt/1ue9Qf4

via suara.com