Sunday, 31 August 2014

Inzaghi Siap Bantu Kembalikan Performa Torres

http://ift.tt/eA8V8J

Pelatih AC Milan Filippo Inzaghi berharap bisa membantu mengembalikan performa Fernando Torres di Seri A. Namun Inzaghi memastikan bahwa Torres belum akan dimainkan saat menghadapi Lazio malam ini.


Torres menuju Milan dan siap menekan kesepakatan kontrak dua tahun sebagai pemain pinjaman dari Chelsea. Klub Premier League ini memang telah setuju untuk meminjamkan striker berusia 30 tahun itu ke Italia.


Striker Spanyol ini akan mengisi posisi yang ditinggalkan oleh Mario Balotelli yang telah bergabung di Liverpool. Namun Torres datang ke San Siro tidak dalam performa terbaiknya.


Selama tiga setengah tahun berkarir di Stamford Bridge, Torres hanya mencetak 20 gol dari 110 kali penampilannya di Premier League ddengan Chelsea. jauh berbeda saat masih memperkuat Liverpool dimana dia mencetak 65 gol dari 102 laga.


Meski performanya tidak dalam kondisi terbaik di London namun Inzaghi senang mendapatkan kesempatan bekerja dengan Torres. “Saya sudah berbicara dengan Torres meski dia masih harus melakukan tes medis,” ungkap pelatih Milan ini.


“Saya sudah tahu dia seperti apa dan semua tampak positif. Itu terserah saya untuk mendapatkan performa nya kembali ke level yang dia mampu dan saya akan mempelajari posisi terbaiknya,” kata Inzaghi.


“Saya sangat yakin. Saya tenang karena saya telah melihat latihan tim dengan baik. Kami ingin membuat kejutan Seri A musim ini,” tukasnya (Scoresway)






Sumber http://ift.tt/1lpAhPj

via suara.com

No comments:

Post a Comment